Minyak peppermint juga memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan di saluran pernapasan.
Jadi, jangan ragu menggunakan minyak peppermint untuk dicampurkan dalam diffuser saat sedang mengalami flu atau pilek.
2. Minyak Eucalyptus
Eucalyptus juga telah lama dijadikan minyak esensial yang bisa meredakan masalah pernapasan.
Minyak esensial eucalyptus dapat membantu mengatasi hidung tersumbat dan memberikan efek menenangkan pada saluran pernapasan.
Senyawa dalam minyak eucalyptus dapat membantu melonggarkan lendir, memudahkan proses bernapas, dan memberikan perasaan segar.
Teman-teman dapat meneteskan minyak eucalyptus ke tisu atau mencampurkannya ke dalam air panas untuk dihirup.
3. Minyak Lavender
Lavender, adalah bunga yang sudah terkenal dengan sifat relaksasinya. Selain itu, ternyata bunga ini juga berguna untuk melegakan saluran pernapasan, lo.
Minyak esensial lavender memiliki sifat antiinflamasi dan antiseptik yang dapat membantu meredakan gejala batuk dan pilek.
Selain itu, lavender dapat memberikan efek menenangkan pada saluran pernapasan, membantu mengurangi ketegangan dan stres.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, 5 Tanaman Ini Sebaiknya Tidak Boleh Ada di Kamar Tidur, Apa Saja?
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR