Bobo.id - Gurun pasir adalah wilayah permukaan bumi yang kering dengan curah hujan yang sangat rendah.
Kalau mendengar kata gurun pasir, yang terbayang di pikiran adalah tempat yang sangat panas dan terik.
Di sana hanya ada hamparan luas pasir kecokelatan, tidak ada air, dan pasti sangat panas di sana.
Yap, itu memang gambaran umum gurun pasir. Namun, ini berbeda dengan gurun pasir yang ada di Brasil.
Di Brasil, ada gurun pasir Lencois Maranhenses yang justru terkenal dengan laguna saat musim hujan.
Laguna yang muncul di gurun pasir itu dipenuhi ikan. Unikya, laguna itu akan hilang saat musim panas!
Bersumber dari National Geographic, Lencois Maranhenses ini sudah ditetapkan jadi taman nasional sejak 1981.
Dengan luasnya sekitar 1.500 km persegi, gurun pasir ini berada di dekat Sungai Preguicas dan hutan Amazon.
Dilihat dari udara, gurun pasir di Brasil ini terlihat seperti kain putih yang dijemur di sore hari yang berangin.
Meski baru jadi taman nasional sejak 1981, namun tempat ini sebenarnya sudah terbentuk ribuan tahun lalu, lo.
Gurun ini berasal dari endapan pasir di bawah sungai dan terbawa angin hingga membentuk gurun luas.
Baca Juga: Fenomena Puna de Atacama, Dataran Tinggi Raksasa Setinggi 3.660 Meter
Salah satu hal yang jadi daya tarik dari gurun pasir ini adalah memiliki banyak laguna yang terlihat cantik.
Yap, hamparan pasir putih ini membentang luas dengan banyak kolam alami dengan berbagai ukuran.
Kolam alami atau laguna di gurun pasir itu ada yang luas seperti danau, ada juga yang kecil seperti kolam.
Sebagai gurun pasir, Lencois Maranhenses sebenarnya memiliki curah hujan yang cukup tinggi, teman-teman.
Diketahui, curah hujan sekitar empat puluh tujuh inci turun di wilayah tersebut setiap tahunnya.
Padahal secara umum, rata-rata gurun di dunia memiliki ukuran kurang dari sepuluh inci per tahun.
Makin banyak hujan yang turun akan membuat semakin banyak sudut dan celah yang membentuk laguna.
Laguna merupakan sekumpulan air asin yang terpisah dari laut oleh penghalang seperti pasir dan batu karang.
Fenomena alam ini akan muncul setiap tahun setelah hujan dari bulan Januari hingga Juni di gurun pasir.
Beberapa dari laguna itu panjangnya sekitar 90 meter. Laguna tak begitu dalam, hanya sekitar tiga meter.
Setelah musim hujan berakhir, laguna mulai menguap karena panasnya khatulistiwa, teman-teman.
Baca Juga: Penyebab Fenomena Alam Hujan Abu dan Dampaknya, Apakah Berbahaya?
Permukaan air mereka bisa turun hingga satu meter dalam sebulan. Lama kelamaan, laguna hilang.
Tidak hanya air yang membentuk laguna, ternyata di dalam laguna itu juga ada beberapa ikan. Dari mana, ya?
Perlu diketahui, pada awal bulan Juli, aliran sungai akan mencapai titik terderasnya, teman-teman.
Ketika itu, laguna yang ada di gurun pasir Brasil itu bisa saling terhubung dengan sungai di sekitarnya.
Dengan begitu, ikan mempunyai jalur untuk bermigrasi atau berpindah tempat ke laguna yang baru muncul itu.
Di sana, mereka bisa memakan ikan kecil lain atau larva serangga yang sebelumnya terkubur di pasir.
Beberapa spesies ikan, seperti ikan serigala bisa menghabiskan musim kemarau bersembunyi di lumpur.
Nah, ketika hujan kembali turun dengan curah hujan yang tinggi, ikan-ikan itu akan kembali muncul, lo.
Itulah informasi lengkap tentang fenomena alam laguna yang muncul di gurun pasir Brasil. Unik sekali, ya!
Baca Juga: Punya Banyak Warna, Bagaimana Fenomena Alam Danau Huanglong Muncul?
----
Kuis! |
Berapa luas Lencois Maranhenses? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | National Geographic |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR