Bobo.id - Ada banyak hal yang bisa teman-teman pelajari dari berbagai teks bacaan, seperti teks bacaan pada materi kelas 3 SD.
Pada materi ini akan ada teks bacaan tentang alat transportasi yang sangat beragam.
Teks bacaan ini berupa sebuah cerita pengalaman tapi mengandung banyak informasi menarik.
Dalam membaca sebuah cerita atau berbagai jenis teks bacaan, penting untuk bisa memahami seluruh bagian teks.
Dengan begitu, teman-teman bisa menceritakan isi teks bacaan dengan mudah.
Nah, kali ini teman-teman akan memahami teks bacaan dengan mudah.
Jadi, untuk bisa memahami teks bacaan tersebut, teman-teman harus bisa membaca teliti.
Pastikan teman-teman memahami setiap kalimat yang ada pada tiap paragraf.
Bila menemukan kata yang tidak dipahami, maka coba carilah artinya menggunakan berbagai jenis kamus.
Dengan memahami makna setiap kosakata, teman-teman bisa memahami isi teks dengan benar tanpa ada keselahan penafsiran.
Melalui teks bacaan ini, teman-teman bisa berlatih membaca teliti, ya.
Baca Juga: 10 Contoh Alat Transportasi yang Ada di Sekitar Kita, Materi Kelas 3 SD
Setelah dibaca dengan teliti, cobalah ceritakan kembali isi teks bacaan berdasarkan tiap paragrafnya dengan bahasa sendiri.
Cara ini akan menunjukan tingkat pemahaman teman-teman tentang teks yang dibaca.
Saat liburan sekolah, Beni mengunjungi rumah paman. Rumah paman Beni di Manado. Manado adalah ibu kota Sulawesi Utara. Manado memiliki beberapa pulau yang memesona.
Paman mengajak Beni berkeliling kota dengan mengendarai bendi. Bendi adalah alat transportasi tradisional Manado. Orang Manado menggunakan bendi sejak dahulu. Di Pulau Jawa, bendi dikenal dengan delman atau dokar. Bendi adalah alat transportasi sederhana yang ditarik kuda.
Beni melihat orang Manado menggunakan bermacam-macam alat transportasi. Ada yang bersepeda dan mengendarai mobil pribadi. Ada juga yang mengendarai sepeda motor. Sebagian besar orang Manado menggunakan angkutan kota.
Paman menjelaskan bahwa cara orang bepergian mengalami perubahan. Dulu, orang bepergian dengan menggunakan bendi. Saat ini orang bepergian dengan menggunakan alat transportasi modern. Beni pergi ke Manado menggunakan mobil dan pesawat. Alat transportasi apa saja yang pernah kamu gunakan?
Bila sudah selesai membaca, coba tuliskan kembali isi teks bacaan sesuai dengan paragrafnya.
Paragraf pertama
Saat liburan, Beni mengunjungi rumah pamannya yang ada di Manado, yang merupakan ibu kota Sulawesi utara dan wilayah yang punya banyak pulau indah.
Paragraf kedua
Beni berkeliling kota dengan paman menggunakan bendi yang merupakan alat transportasi tradisional di Manado yang bergerak menggunakan tenaga kuda. Di Jawa, bendi dikenal dengan nama deman atau dokar.
Baca Juga: Menemukan Alat Komunikasi pada Teks Bacaan 'Alat Komunikasi Masa Kini', Materi Kelas 3 SD
Paragraf ketiga
Di Manado, Beni melihat beragam alat transportasi dari sepeda, mobil pribadi, sepeda motor, hingga angkutan kota.
Paragraf keempat
Menurut paman, cara orang bepergian mengalami perubahan dari yang dulunya menggunakan bendi sekarang menggunakan alat transportasi modern.
Dari cerita ini, teman-teman akan memahami adanya keberagaman alat transportasi di berbagai tempat.
Selain itu, ada juga beberapa alat transportasi tradisional yang masih digunakan hingga saat ini.
Nah, dari membaca dengan teliti, teman-teman bisa memahami isi cerita hingga menceritakan kembali dengan baik.
Baca Juga: Makna 'Bhinneka Tunggal Ika' dan Penerapannya, Materi Kelas 3 SD
----
Kuis! |
Apa manfaat dari membaca? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR