Gua ini juga dilengkapi dengan tangga yang membantu pengunjung untuk berjalan mengelilingi gua.
Sejak gua es ini ditemukan sampai sekarang, Gua Es Ningwu ini ternyata tidak pernah meleleh atau mencair, lo.
Bahkan, saat musim yang suhunya bisa mencapai di atas 20 derajat celcius, gua es tetap tak meleleh.
Es yang tidak pernah mencair ini berhasil menarik perhatian seorang peneliti asal Tiongkok, Yaolin Shi.
Ia menemukan alasan mengapa es di dalam gua ini abadi atau tidak pernah meleleh sama sekali.
Menurutnya, ada dua alasan kuat yakni kombinasi bentuk dan posisi gua yang menjadikan es menebal.
Berkaitan dengan bentuk, ini disebabkan karena sebagian besar bentuk gua ini menyerupai pin bowling.
Bentuk seperti ini membuat udara dingin dalam gua menjadi tertahan serta membuat lantainya beku.
Gua ini punya cerobong asap khusus yang membuat udara musim dingin bisa masuk, tapi tidak di musim panas.
Tak hanya itu, agar es tetap terbentuk, Gua Ningwu juga memerlukan ketersediaan air cukup.
Ketika musim dingin, iklim dalam gua diatur sedemikian rupa sehingga air dari gunung di sekitarnya membeku.
Baca Juga: Ada Fenomena Alam Tsunami Es di Amerika Serikat, Apa Penyebabnya?
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR