Saat Lucy sudah tertidur, suami Lisa pun membawa anak perempuannya ke dalam kamar dan meletakannya di dalam boks kasurnya.
Selama Lucy tidur, Lisa dan suaminya hanya mengawasi melalui kamera dan pintu kamar tidur dipastikan sudah tertutup rapat.
Setelah beberapa saat Lucy tidur, Lisa mencoba melihat kondisi putrinya melalui cctv.
Lalu, betapa terkejutnya, ia melihat sebuah gumpalan abu-abu di dekat putrinya tidur.
Tentu gumpalan itu sudah tidak asing bagi Lisa karena itu adalah Lily yang tidur bersama Lucy.
Lisa yang terkejut sempat ingin segera mengeluarkan Lily, namun niatnya diurungan dan hanya terus mengawasi.
Hingga akhirnya Lucy bangun. Tidak disangka, ternyata Lucy justru sangat senang saat tahu kalau Lily ada di dekatnya.
Melihat ekspresi putrinya, Lisa merasa lega dan segera menemui kedua kesayangannya itu.
Lily ternyata menyelinap ke dalam saat suami Lisa membawa masuk anaknya ke dalam kamar tidur.
Saat itu, Lily seperti hendak terus menjaga adiknya kapan saja bahkan saat sedang tidur.
Melihat itu Lisa tahu kalau Lily akan terus menemani putrinya dan itu membuatnya sangat senang.
Baca Juga: Menggemaskan, Pohon Natal yang Sudah Dihias Ini Jadi Hak Milik Seekor Hewan
Keren! Anak-anak Jenius Ciptakan Kota Ramah Lingkungan Lewat Game di National Coding Competition 2024
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR