Bobo.id - Di sekitar kita, ada banyak jenis bangun datar yang bisa teman-teman temukan.
Setiap bangun datar akan memiliki ciri dan sifat yang berbeda-beda.
Pada materi kelas 3 SD, teman-teman akan belajar tentang bangun datar melalui ciri dan sifatnya.
Bangun datar merupakan bentuk dua dimensi dari bangunan yang memiliki permukaan datar.
Selain itu, sebuah bangun datar akan memiliki luas, panjang, lebar, dan keliling.
Dengan penjelasan itu, tentu ada banyak jenis bangun datar yang bisa jadi ada di sekitar kita.
Bangun datar terdiri dari persegi, persegi panjang, lingkaran, segitiga, jajar genjang, belah ketupat, layang-layang, segi lima,segi enam, hingga trapesium.
Mari kenali ciri dan sifat dari beragam bangun datar yang sudah disebutkan.
Persegi adalah bangun datar dau dimensi yang punya bentuk dengan empat rusuk yang tiap sisinya sama panjang. Berikut beberapa ciri dari persegi.
Persegi panjang adalah bangun datar dua dimensi yang punya dua pasang rusuk yang sama panjang dan sejajar. Berikut ciri dan sifat dari bangun datar ini.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud Luas Permukaan Bangun Ruang? Materi Kelas 6 SD
Lingkaran adalah bangun datar yang tersusun dari kurva dengan jarak yang sama atau disebut garis lengkung sempurna dengan satu titik pusat, berikut ciri dan sifatnya.
Segitiga adalah bangun datar geometri yang punya tiga sisi berupa garis lurus dengan tiga sudut.
Segitiga terdiri dari beberapa macam bentuk, yaitu segitiga sama kaki, sama sisi, siku-siku, sembarang, tumpul, dan lancip. Beriku ciri umum dari segitiga.
Jajar genjang adalah bangun datar segi empat yang punya dua pasang rusuk sama pajang namun sudut bukan siku-siku, berikut ciri dan sifatnya.
Layang-layang adalah bangun geometri yang punya bentuk segi empat, yang tersusun dari dua segitiga sama kaki dengan alas berhimpitan. Berikut ciri dan sifatnya.
Trapesium adalah bangun datar dengan bentuk seperti segi empat dengan sepasang sisi saling berhadapan dan sejajar. Berikut ciri dan sifatnya.
Baca Juga: Mengenal 10 Unsur Lingkaran Beserta Penjelasannya, Materi Matematika
Belah ketupat adalah jenis bangun datar yang punya bentuk sama panjang pada empat rusuknya. Berikut sifat dan cirinya.
Segi lima merupakan bangun datar yang dikenal dengan nama pentagon yang memiliki lima sisi bentuk lurus dan titik sudut, berikut ciri dan sifatnya.
Ada juga segi enam atau hexagon yang merupakan bangun datar dengan enam sisi berbentuk garis lurus dan enam titik sudut, berikut ciri dan sifatnya.
Nah, itu 10 jenis bangun datar yang ada di sekitar kita yang bisa dikenali dari ciri dan sifatnya.
Baca Juga: Rumus Keliling Berbagai Jenis Bangun Datar, Materi Kelas 3 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan bangun datar? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR