Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu pernah mengalami penyakit eksim?
Eksim merupakan salah satu jenis penyakit yang terjadi pada kulit.
Umumnya ditandai dengan adanya ruam, terasa gatal, dan muncul permukaan kasar pada kulit.
Penyakit ini bisa terjadi pada banyak orang dari beragam usia, termasuk anak-anak dan orang dewasa.
Kali ini, Bobo akan membagikan informasi penting tentang penyakit eksim pada anak-anak.
Yuk, simak bersama!
Apa itu Eksim?
Bersumber dari Healthline, eksim yang juga dikenal dengan istilah dermatitis atopik.
Biasanya terjadi pada bayi dan anak-anak, namun dapat berlanjut hingga dewasa.
Para ilmuwan belum dapat memastikan penyebab eksim, namun diketahui ada hubungannya dengan sistem kekebalan yang terlalu aktif.
Eksim muncul atau kambuh saat kulit terkena iritasi eksternal, sehingga kekebalan tubuh bereaksi berlebihan.
Baca Juga: 5 Makanan yang Bisa Meredakan Gejala Cacar Air, Salah Satunya Tomat
Selain itu, orang yang mengalami eksim tidak dapat menghasilkan protein filaggrin yang membantu kulit tetap lembap dan sehat.
Gejala utama eksim antara lain kulit gatal, meradang, teriritasi, kasar, bersisik, bahkan merah.
Eksim dapat terjadi pada bagian lengan, siku bagian dalam, punggung lutut, pipi, dan kulit kepala.
Perlu diketahui, eksim bukanlah penyakit menular dan tidak akan semakin parah pada saat dewasa.
Apa Pemicunya?
Menurut National Health Service, ada beberapa faktor eksternal dan internal yang dapat memicu munculnya eksim.
Berikut ini di antaranya.
- Bahan kimia dari pembersih atau detergen.
- Produk beraroma.
- Asap rokok.
- Alergi serbuk sari, jamur, debu, atau tungau.
Baca Juga: Bisa Gunakan Bahan Alami, Ini 5 Cara Hilangkan Gatal Akibat Ulat Bulu
- Bahan kasar dan gatal, seperti kain wol.
- Kain sintesis.
- Keringat berlebihan.
- Perubahan suhu.
- Bulu binatang.
- Infeksi saluran pencernaan atas.
Tidak perlu khawatir, eksim bisa diatasi dengan melakukan pemeriksaan dan perawatan dari dokter kulit.
----
Kuis! |
Apa nama lain eksim? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR