Selain itu, orang yang mengalami eksim tidak dapat menghasilkan protein filaggrin yang membantu kulit tetap lembap dan sehat.
Gejala utama eksim antara lain kulit gatal, meradang, teriritasi, kasar, bersisik, bahkan merah.
Eksim dapat terjadi pada bagian lengan, siku bagian dalam, punggung lutut, pipi, dan kulit kepala.
Perlu diketahui, eksim bukanlah penyakit menular dan tidak akan semakin parah pada saat dewasa.
Apa Pemicunya?
Menurut National Health Service, ada beberapa faktor eksternal dan internal yang dapat memicu munculnya eksim.
Berikut ini di antaranya.
- Bahan kimia dari pembersih atau detergen.
- Produk beraroma.
- Asap rokok.
- Alergi serbuk sari, jamur, debu, atau tungau.
Baca Juga: Bisa Gunakan Bahan Alami, Ini 5 Cara Hilangkan Gatal Akibat Ulat Bulu
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR