Bobo.id - Pipiyot, tokoh antagonis paling populer dari kisah dongeng Petualangan Oki dan Nirmala.
Ia merupakan penyihir usil yang tidak bisa membiarkan penghuni istana tenang dalam sehari.
Pipiyot memiliki beragam kekuatan, seperti membuat ramuan, menyihir sesuatu, dan terbang dengan kendaraan sapu ajaib.
Namun, semua kemampuan ajaib Pipiyot digunakan untuk melakukan kejahatan.
Nah, ada kisah dongeng yang menceritakan khusus tentang beragam hal yang pernah dilakukan Pipiyot.
Yuk, simak kisahnya bersama Bobo!
----
Pipiyot Selalu Berbuat Onar
Cerita oleh: Dok. Majalah Bobo
Pada suatu hari, Nirmala sedang asyik membaca buku di taman istana.
"Eh, halo teman-teman! Selamat datang di Negeri Dongeng, aku Nirmala. Di Negeri Dongeng, aku tinggal bersama teman-temanku," ucap Nirmala menyapa penonton setia Youtube Majalah Bobo.
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Misteri Cermin Ajaib #MendongenguntukCerdas
"Ada para kurcaci, koki istana, tabib istana, dan para dayang. O iya, ada juga Ratu Bidadari yang baik hati," lanjutnya.
Tiba-tiba, datanglah Oki menghampiri Nirmala.
"Nirmala, kamu sedang apa?" tanya Oki.
"Eh, halo Ki! Sini deh," kata Nirmala sambil membisikkan sesuatu pada Oki.
Setelah mendengar bisikan Nirmala, Oki giliran menyapa.
"Halo teman-teman! Kalian temannya Nirmala, ya? Mau melihat Negeri Dongeng?" tanya Oki.
"Nah, kebetulan, nih. Karena Oki datang, kita kenalan dengan Oki, yuk!" ujar Nirmala.
"Eh, tunggu dulu, Nirmala, aku belum siap, nih," kata Oki gugup.
"Santai saja, Ki. Perkenalan saja, kok," ucap Nirmala.
Oki membalikkan tubuhnya sambil mempersiapkan diri.
"Ehm.. ehm.. satu, dua, tiga. Aku sudah ganteng belum?" tanya Oki pada Nirmala sambil berbalik.
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Misteri Diamnya Dayang Bulbun #MendongenguntukCerdas
"Hihihi, Oki ada-ada saja! Kamu sudah keren banget," puji Nirmala.
"Halo teman-teman, namaku Oki. Aku kurcaci yang tinggal di Negeri Dongeng, aku temannya Nirmala," ujar Oki.
Nirmala memperkenalkan Oki sebagai anak usil yang suka mengerjai para penghuni Negeri Dongeng, terutama saat bersama Felip.
Tidak disangka, Pipiyot sedang terbang dengan Sapu Ajaib di atas kawasan taman istana.
"Hah, ada Nirmala dan si kurcaci cendol itu? Akan kukerjain mereka, hihihi!" ucap Pipiyot.
Apa yang akan dilakukan Pipiyot, ya?
#OkiNirmala
----
Lihat kelanjutannya dari video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Youtube Majalah Bobo |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR