Bobo.id - Teknologi yang kita gunakan saat ini merupakan hasil dari pengembangan manusia selama bertahun-tahun.
Sejak ditemukannya ilmu pengetahuan, manusia terus mengembangkan pikirannya agar dapat bertahan hidup dengan mudah.
Yap, adanya teknologi bertujuan untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.
Teknologi dapat diterapkan di setiap aspek kehidupan, termasuk untuk lingkungan.
Namun, dalam pemanfaatannya, teknologi dapat memberikan dampak positif dan negatif, teman-teman.
Beberapa waktu lalu, kita telah belajar menyebutkan contoh dampak positif dan negatif teknologi bagi keluarga.
Pada pelajaran kelas 4 SD kali ini, kita akan belajar menyebutkan contoh dampak positif dan negatif teknologi bagi lingkungan.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Berikut ini beberapa contoh dampak positif adanya teknologi bagi lingkungan.
1. Mendukung berkembangnya ilmu pengetahuan.
2. Diciptakannya sarana pendukung pendidikan lingkungan.
Baca Juga: Dampak Positif dan Negatif Teknologi bagi Keluarga, Materi Kelas 4 SD
3. Ditemukannya energi alternatif.
4. Teknologi mempermudah manusia mengelola alam.
5. Ditemukannya alat canggih untuk mengelola sampah.
6. Diciptakannya teknologi untuk upaya pelestarian alam.
7. Ditemukannya bahan bakar ramah lingkungan.
8. Banyaknya penelitian yang mendukung pelestarian.
9. Alat modern untuk pertanian.
10. Ditemukannya bioteknologi.
Berikut ini beberapa contoh dampak negatif adanya teknologi bagi lingkungan.
1. Munculnya keinginan untuk mengeksploitasi alam.
2. Terjadinya pencemaran bahan kimia.
Baca Juga: Apa Saja Dampak Negatif Teknologi bagi Pelajar? Materi Kelas 4 SD
3. Kemajuan industri merusak ekosistem alam.
4. Pengubahan lahan hijau untuk keperluan industri.
5. Limbah berbahaya mematikan banyak organisme.
6. Ketergantungan terhadap plastik dan polutan.
7. Pencemaran udara dari kendaraan.
----
Kuis! |
Apa manfaat teknologi bagi manusia? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR