Pada abad ke-18 benteng ini dihancurkan oleh Belanda. Namun, pada masa kepemimpinan Sultan Nuku, benteng ini diperbaiki dan ditambahkan meriam untuk melawan Belanda.
Ada juga Benteng Cobo yang berada di Kelurahan Jiko Cobo, Kecamatan Tidore, Pulau Tidore yang dibangun pada abad ke-17.
Benteng Cobo atau Tjsobbe dibangun oleh orang Spanyol dan Tidore pada tahun 1637 di atas perbukitan sisi utara.
Dari benteng ini Spanyol bisa memantau perairan di sekitarnya dengan jelas.
Benteng ini tidak memiliki fungsi utama seperti Benteng Tahula, karenanya Belanda pernah ingin menghancurkannya.
Namun berkat kesepakatan dengan Sultan pada saat itu, benteng tersebut digunakan untuk barak bagi orang Eropa yang jadi pengawal Sultan.
Lalu, pada tahun 1700 Benteng Cobo sudah tidak digunakan dan ditinggalkan begitu saja.
Bahkan kini sisa bangunan tidak tersisa karena dirubuhkan untuk pembangunan jalan.
Nah, itu beberapa benteng yang dibangun oleh Spanyol sebagai pertahanan melawan Portugis dan Belanda.
(Foto: Creative Commons/Kainjock)
Baca Juga: Siapa Saja Tokoh Penjelajah Samudra yang Berasal dari Spanyol? Materi IPS
----
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com,Gramedia Blog |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR