Dalam astronomi, fenomena ketika dua planet atau lebih tampak berdekatan dari Bumi disebut konjungsi planet.
Meski dari Bumi tampak sejajar, perlu diingat, planet-planet itu sebenarnya tidak pernah berdekatan, lo.
Bahkan, ketika dua planet tampak sejajar dengan manusia di Bumi, jarak keduanya masih sangat jauh.
Mengukur Kedekatan Planet
Ahli astrofisika menyebut bahwa seberapa dekat planet terlihat sejajar masih belum bisa didefinisikan.
Definisi seperti itu akan melibatkan 'derajat sudut', yakni cara mengukur jarak nyata antara dua benda langit.
Jika kita mengukur jarak mengelilingi lingkaran seluruh cakrawala hasilnya sama dengan 360 derajat.
Untuk memberi gambaran tentang besarnya cakrawala, Bulan purnama hanya muncul setengah derajat.
Seorang astronom menghitung, tiga planet terdalam berbaris dalam jarak 3,6 derajat tiap 39,6 tahun.
Ini artinya, butuh waktu yang sangat lama untuk delapan planet di tata surya berada di posisi sejajar!
Jean Meeus, ahli meteorologi, menyebut, 8 planet akan berbaris di jarak 3,6 derajat tiap 396 miliar tahun.
Baca Juga: Langka Terjadi, Kapan Terjadinya Fenomena Langit Planet Sejajar Lurus dengan Bulan?
Source | : | Live Science |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR