Bobo.id - Teman-teman tentu tahu Pancasila merupakan dasar negara kita.
Sebagai dasar negara Indonesia, Pancasila berfungsi sebagai pedoman dalam kehidupan penyelenggaraan ketatanegaraan Indonesia.
Setiap warga negara Indonesia berkewajiban untuk menerapkan nilai-nilai luhur Pancasila.
Ada banyak jenis nilai luhur yang bisa dipelajari dari Pancasila, salah satunya nilai gotong royong.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD, kita akan belajar menyebutkan sila Pancasila yang berkaitan dengan nilai gotong royong.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut!
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, gotong royong adalah bekerja bersama-sama (tolong-menolong, bantu-membantu).
Nilai gotong royong berfungsi untuk mengajarkan kebersamaan dan kerja sama sesama warga masyarakat.
Gotong royong telah menjadi ciri khas dan karakter asli Indonesia, yang membedakan negara kita dengan negara lain.
Nilai gotong royong sering dikaitkan dengan nilai Pancasila sila ketiga "Persatuan Indonesia".
Warga Indonesia menerapkan nilai gotong royong ini di berbagai kesempatan dalam kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mencegah Terjadinya Abrasi dan Erosi? Materi Kelas 4 SD
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR