Yap, membersihkan dan merapikan rumah memang salah satu hal yang paling disukai. Itulah hobinya.
Seperti namanya, Bibi Titi Teliti adalah orang yang sangat teliti. Yap, usianya tidak memudarkan ketelitiannya. Hihi.
Saat membersihkan dan merapikan rumah, tak ada satu pun yang terlewat olehnya. Ini berkat karakternya yang sangat teliti.
Karena ketelitiannya itu, kalau membersihkan dan merapikan rumah, dijamin rumah jadi benar-benar rapi.
Dalam kesehariannya, Bibi Titi Teliti sering memakai pakaian terusan berwarna cokelat dan jas warna cokelat juga.
Melihat penampilannya, banyak dari antara kita yang akan berpikir kalau Bibi Titi Teliti suka warna cokelat.
Padahal, cokelat bukan warna kesukaannya. Bibi Titi Teliti suka warna merah, tepatnya warna merah tua.
Sama seperti teman-teman, Bibi Titi Teliti juga punya makanan kesukaan. Ia sangat suka roti tawar.
Bibi Titi Teliti dan Keluarganya
Dengan ketelitiannya yang tinggi, Bibi Titi Teliti menikah dengan orang yang suka menyelidiki sesuatu. Hihi.
Namanya adalah Paman Dick Selidik. Ia suka sekali memecahkan misteri karena banyak kejadian serunya.
Baca Juga: Terkenal Hobi Makan, Apa Ada Makanan yang Tak Disukai Paman Gembul?
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR