Bobo.id - Pada materi Bahasa Indonesia kelas 5 SD, kita akan belajar tentang kata dengan imbuhan 'ter-'.
Dalam percakapan sehari-hari maupun dalam menulis cerita, tak jarang kita menggunakan kata imbuhan.
Menurut KBBI, imbuhan berarti bubuhan yang diberikan pada kata dasar untuk membentuk kata baru.
Ketika sebuah kata dasar sudah diberikan bubuhan atau kata tambahan, maka maknanya sudah berubah.
Secara umum, imbuhan dibagi menjadi empat jenis. Ada awalan, sisipan, akhiran, dan juga gabungan, lo.
Nah, kali ini, kita akan secara khusus belajar tentang kata imbuhan awalan atau sering disebut prefiks.
Prefiks adalah kata imbuhan yang ditambahkan pada bagian awal sebuah kata dasar atau bentuk dasar.
Kata imbuhan awalan atau prefiks ada banyak bentuknya, seperti ter-, me-, se-, di-, ke-, ber-, per-, dan lainnya.
Yap, kata imbuhan 'ter-' merupakan salah satu bentuk kata imbuhan awalan atau sering disebut prefiks.
Ini artinya, pada sebuah kata dasar, di bagian awal atau di bagian depannya, diberi kata tambahan 'ter-'.
Bersumber dari Kompas.com, fungsi utama dari imbuhan 'ter-' adalah untuk melengkapi kata dalam suatu kalimat.
Baca Juga: Contoh Kalimat Imbuhan 'Ber-' yang Menyatakan Berada dalam Keadaan
Sementara itu, penggunaan imbuhan 'ter' di awal kata bisa memiliki beberapa makna sebagai berikut:
Salah satu makna kata berimbuhan 'ter-' adalah perbuatan yang tidak disengaja. Berikut ini contohnya:
Kata termakan berasal dari kata dasar "makan". Menurut KBBI, termakan berarti tidak sengaja dimakan.
Contoh kalimat:
Kata tertukar berasal dari kata dasar "tukar". Menurut KBBI, tertukar berarti ditukar dengan tidak sengaja.
Contoh kalimat:
Kata tersentuh berasal dari kata dasar "injak". Kata terinjak memiliki arti tidak sengaja diinjak.
Contoh kalimat:
Baca Juga: Contoh Kalimat Imbuhan 'Ter-' yang Bermakna Paling, Materi Kelas 5 SD
Kata terbawa berasal dari kata dasar "bawa". Menurut KBBI, terbawa berarti tidak sengaja dibawa serta.
Contoh kalimat:
Kata tersedak berasal dari kata dasar "lempar". Menurut KBBI, terlempar berarti tidak sengaja terbuang.
Contoh kalimat:
Kata terjepit berasal dari kata dasar "jepit". Menurut KBBI, terjepit memiliki arti tidak sengaja dijepit.
Contoh kalimat:
Nah, itulah contoh penggunaan kata imbuhan 'ter-' dalam kalimat. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Contoh Kalimat Imbuhan 'Ter-' yang Bermakna Sudah Terjadi, Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan imbuhan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | Kompas.com,KBBI |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR