2. Ubur-Ubur
Berbeda dengan hiu, ubur-ubur justru punya sel penyengat berupa knidosit, yang di dalamnya terdapat organel bernama nematocyzt.
Organ nematocyzt ini berbentuk seperti kapsul dengan tombak kecil melingkar di dalamnya.
Sel ini dapat meluncurkan duri, gumpalan beracun, memungkinkan ubur-ubur untuk menyetrum mangsa atau untuk menghalangi penyerang.
Ketika dalam kondisi terdesak, ubur-ubur akan memunculkan nematocyzt dari tubuhnya yang jumlahnya mencapai ratusan.
Akibatnya, ada pukulan yang hanya berlangsung selama 700 nanodetik, yang kekuatannya mampu memecahkan cangkang hewan krustasea.
3. Zebra
Dari segi kekuatan, zebra merupakan salah satu hewan dengan kekuatan tendangan yang patut diacungi jempol.
Faktanya, zebra diperkirakan dapat menendang dengan kekuatan hampir 3.000 pon atau 1.360 kilogram.
Dengan kekuatan sebesar itu, seekor zebra bisa menyelamatkan diri dari predator seperti singa Afrika jantan dewasa hanya dengan satu tendangan.
Yap, zebra memiliki mekanisme pertahanan yang menarik, termasuk kemampuan untuk memberikan tendangan yang kuat jika merasa terancam.
Baca Juga: Hidup di Darat dan Berenang di Air, Apa Alat Pernapasan Buaya?
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR