Bobo.id - Radio adalah salah satu alat komunikasi yang digunakan sejak dulu, dan masih populer hingga hari ini.
Teman-teman, sebentar lagi tepatnya pada tanggal 11 September, kita akan memperingati Hari Radio Nasional, lo.
Tentunya ada sejarah menarik tentang dibuatnya hari peringatan tersebut.
Bersumber dari Kompas.com, 11 September yang diperingati sebagai Hari Radio Nasional bersamaan dengan lahirnya Radio Republik Indonesia.
Kala itu, radio memiliki peran yang sangat penting untuk menyiarkan proklamasi kemerdekaan ke seluruh negeri.
Tapi, tanpa adanya penemu radio, Indonesia tentu tidak akan bisa menggunakan radio saat ini.
Apakah teman-teman mengetahui siapa penemu radio?
Yuk, cari tahu dari artikel ini!
Penemu Radio
Kalau teman-teman memperhatikan frekuensi siaran radio, maka ada satuan Hz atau Hertz.
Ini ada hubungannya dengan tokoh dari Jerman bernama Heinrich Hertz.
Baca Juga: Unsur-Unsur Iklan Televisi, Radio, dan Internet, Materi Kelas 5 SD
Ia adalah orang yang mendemonstrasikan gelombang radio di laboratoriumnya pada tahun 1887.
Satuan frekuensi gelombang radio dinamai Hertz untuk menghormati peran Heinrich Hertz.
Namun, penemu radio adalah Guglielmo Marconi, seorang fisikawan, penemu, dan penerima penghargaan Nobel dari Italia.
Awalnya, ia adalah mahasiswa yang mengagumi penemuan gelombang radio oleh Heinrich Hertz dan Oliver Lodge.
Ia mulai mempelajari apa itu gelombang radio dan mengembangkan sistem telegraf tanpa kabel.
Dengan usaha yang keras, Marconi berhasil membuat peralatan penghasil gelombang kreasinya sendiri sekitar tahun 1895.
Peralatan ini dapat mengirimkan sinyal ke lokasi yang berjarak 1,6 kilometer.
Maka dari itu, Marconi mencari orang yang bersedia berinvestasi pada penelitian tersebut.
Sayangnya, di Italia, tidak ada satu pun orang yang tertarik dengan penemuan Marconi, hingga ia harus membawa hasil penelitiannya ke Inggris.
Di London, Kantor Pos Inggris merespons hasill penemuan Marconi dengan positif dan bersedia memberikan investasi.
Dengan biaya dan dukungan inilah, Marconi dapat menciptakan alat yang dapat memancarkan sinyal hingga sejauh 19 kilometer.
Baca Juga: Kesimpulan Informasi Penting tentang Isi Iklan Elektronik, Materi Kelas 5 SD
Pada tahun 1899, Marconi berani membuka perusahaan telegrafnya bernama Marconi Telegraph Company, di London.
Ingin tahu lebih banyak tentang radio? Teman-teman bisa membacanya di Majalah Bobo edisi 21, ya!
Langganan Majalah Bobo 2024
Selain membeli satuan di Gramedia, toko buku, atau agen resmi, teman-teman juga bisa berlangganan Majalah Bobo selama 3 hingga 24 bulan, lo.
Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo melalui Gridstore.id.
O iya, Majalah Bobo juga bisa didapatkan melalui e-commerce. Lengkapnya teman-teman bisa klik di sini: LINK.
----
Kuis! |
Siapa itu Heinrich Hertz? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR