Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu melihat kucing menjulurkan lidahnya setelah berlari atau berada di luar rumah?
Kucing memiliki beragam kebiasaan yang membingungkan pemiliknya, salah satunya menjulurkan lidah.
Padahal, hewan yang sering menjulurkan lidah adalah anjing.
Anjing menjulurkan lidahnya karena beberapa alasan utama, sebagian besar berkaitan dengan pengaturan suhu tubuh dan komunikasi.
Kucing ternyata juga bisa menjulurkan lidah pada saat-saat tertentu, terutama ketika mereka baru saja berasal dari luar rumah.
Yuk, cari tahu lebih banyak tentang kebiasaan kucing menjulurkan lidah!
Menjulurkan Lidah Sehabis Lari
Umumnya, kucing akan menjulurkan lidahnya setelah berlari atau setelah berada di luar ruangan.
Ini merupakan cara alami bagi kucing untuk melakukan relaksasi atau mengistirahatkan tubuhnya, teman-teman.
Selain itu, biasanya udara luar yang panas juga bisa memancing kucing menjulurkan lidahnya.
Sebab, dengan begitu, kucing dapat bernapas dengan cepat untuk menenangkan serta mendinginkan tubuhnya.
Baca Juga: Mengapa Kucing Suka Menempelkan Tubuhnya di Kaki Kita? Ini 4 Alasannya
Tapi, jangan biarkan kucing menjulurkan lidah sambil terengah-engah dalam waktu lama, ya.
Bisa jadi, kucing sedang memberi tahu bahwa tubuhnya tidak baik-baik saja dan butuh pertolongan.
Tanda bahaya yang perlu dikenali yaitu menetesnya air liur secara berlebihan, diikuti dengan muntah bahkan tubuh lemas.
Oleh karena itu, saat kucing menjulurkan lidah sehabis berlari, periksa juga suhu tubuhnya dengan baik.
Mengenali Aroma Lingkungan
Selain mendinginkan diri, kucing akan menjulurkan lidahnya untuk mendeteksi atau mengenali lingkungannya.
Salah satu caranya yaitu dengan mengambil aroma dengan lidahnya, yang dikenal dengan Respons Flehmen.
Respons Flehmen adalah bentuk respons perilaku normal yang terjadi pada banyak hewan mamalia.
Ketika kucing membuka mulutnya dan mengerutkan bibir atasnya, ia akan mengambil aroma sekitar.
Organ yang turut bekerja saat terjadi Respons Flehmen yaitu Jacobson yang terletak di rongga hidung dan terhubung dengan langit-langit mulut.
Setelah membuka mulutnya, kucing akan duduk diam untuk megambil aroma, dan kemudian menjulurkan lidahnya untuk mendapatkan banyak informasi.
Baca Juga: Tak Boleh Sembarangan, Begini Cara Merawat Anak Kucing Tanpa Induknya
Masalah Kesehatan
Kucing yang menjulurkan lidahnya juga dapat disebabkan oleh kondisi masalah kesehatan tertentu.
Misalnya, ada masalah pada kesehatan giginya, yang membuat mereka harus mengeluarkan lidah agar tidak merasakan sakit.
Ada juga kucing yang menjulurkan lidah karena terdapat luka akibat penyakit gusi dan kerusakan pada gigi.
Dilansir dari catological.com, demensia pada kucing juga dapat mengubah perilakunya, salah satunya menjadi suka menjulurkan lidah.
Tanda demensia pada kucing adalah mereka tidak dapat menjaga lidah agar tidak menjulur. Umumnya, ini terjadi pada kucing berusia tua.
Selanjutnya, infeksi dan peradangan pada mulut dan lidah kucing juga sering menyebabkan lidahnya menjulur.
----
Kuis! |
Apakah kucing bisa merasakan panas? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | catster.com |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR