Bobo.id - Teman-teman tentu sudah tidak asing dengan hidangan bernama pizza.
Hidangan ini bisa kita temukan di banyak tempat dari restoran yang menjual khusus makanan ini hingga toko kue.
Tapi tahukah kalau hidangan ini bukan hanya populer di tempat asalnya, tapi juga di banyak negara di dunia.
Pizza yang sudah sering teman-teman biasanya berbentuk lingkaran dengan banyak topping.
Padahal dulunya pizza berbentuk persegi, lo. Selain itu, ada beberapa fakta menarik lain tentang pizza yang mungkin belum teman-teman ketahui.
Berikut beberapa fakta unik dari Pizza yang dikutip dari 11incipizza.com.
Fakta Unik Pizza
1. Awalnya Berbentuk Persegi
Bila teman-teman lebih sering menemukan pizza berbentuk lingkaran dengan beragam ukuran, ternyata itu berbeda dengan awal mula makanan ini ditemukan.
Pizza pertama sebenarnya berbentuk persegi atau persegi panjang, yang sekarang sulit kita temukan.
Pizza ini terbuat dari roti pipih tradisional yang pertama dibuat dari Italia.
Baca Juga: Punya Triliunan Bakteri, Ini 5 Fakta Unik dari Sistem Pencernaan Kita
Pada awalnya, pizza dibuat dari bahan-bahan lokal yang sederhana dan sangat populer di kalangan pekerja.
2. Makanan Berusia Lebih dari 500 Tahun
Fakta menarik lainnya dari pizza adalah menjadi makanan yang usianya lebih dari 500 tahun.
Dengan begitu, pizza jadi salah satu makanan tertua yang ada dan terus dikonsumsi hingga saat ini.
Bahkan pizza juga memiliki beragam versi yang terdiri dari beragam topping berbeda.
Bukan hanya itu, pizza juga jadi hidangan yang bisa dinikmati dari di restoran mewah hingga pedagang kaki lima dengan harga murah.
3. Pernah Ada di Luar Angkasa
Hal unik lain dari pizza adalah jadi salah satu makanan yang pernah dikirim ke luar angkasa.
Jadi, pada tahun 2001, pizza dikirimkan ke stasiun luar angkasa internasional dengan menggunakan roket pasokan makanan.
Makanan ini pun jadi salah satu hidangan yang dinikmati para astronaut Rusia yang saat itu bertugas.
4. Pizza Terbesar
Baca Juga: Dulu Hanya Dinikmati Bangsawan, Ini 5 Fakta Unik dari Kue Ulang Tahun
Sebagai hidangan yang populer, pizza pernah dibuat dengan sangat besar hingga raih rekor dunia.
Pizza terbesar ini pun dibuat hingga mencapai ukuran lebih dari 1.200 meter persegi, lo.
Dengan ukuran itu, pizza yang dibuat pada Januari 2023 di Los Angeles ini menjadi pizza terbesar yang dikemudian dimakan bersama.
5. Hari Pizza Sedunia
Selama ini, kita mungkin mengenal banyak perayaan, seperti Hari Batik atau Hari Kemerdekaan.
Tapi tahukah kalau ada juga perayaan untuk makanan, yaitu Hari Pizza Sedunia yang diperingati pada 9 Februari.
Pada perayaan ini, teman-teman bisa menemukan banyak pizza yang dijual dengan potongan harga.
Terlebih di negara asalnya Italia, para hari perayaan ini pizza akan jadi menu makan banyak orang.
Nah, itu beberapa fakta unik dan menarik tentang pizza, hidangan populer di berbagai negara di dunia.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Bagaimana bentuk pizza pertama kali ditemukan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR