Bobo.id - Apa saja contoh sikap dan perilaku yang mencerminkan pengamalan Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat?
Pertanyaan tersebut ada dalam buku Pendidikan Pancasila untuk SD/MI Kelas IV halaman 110.
Pancasila merupakan dasar negara dan ideologi yang digunakan masyarakat Indonesia.
Sebagai dasar negara, Pancasila berfungsi sebagai pedoman dalam penyelenggaraan norma-norma hukum.
Sedangkan sebagai ideologi negara, Pancasila memiliki fungsi sebagai dasar sistem kenegaraan yang digunakan oleh seluruh warga negara Indonesia.
Di dalam Pancasila, terdapat nilai-nilai yang perlu diamalkan dalam kehidupan bermasyarakat.
Dengan pengamalan Pancasila ini, setiap warga negara dapat hidup berdampingan dengan keberagaman yang dihadapi sehari-hari.
Pada pelajaran Pendidikan Pancasila kelas 4 SD, kita akan belajar menyebutkan contoh sikap dan perilaku yang mencerminkan pengamalan Pancasila.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Berikut ini contoh sikap dan perilaku yang mencerminkan pengamalan Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat.
1. Mempercayai Tuhan Yang Maha Esa.
Baca Juga: Jawaban 'Ayo Menjodohkan' Halaman 102, Pendidikan Pancasila Kelas 4 SD KurMer
2. Beribadah sesuai dengan keyakinan dan agama masing-masing.
3. Menghargai semua peringatan Hari Besar Agama.
4. Menghargai harkat dan martabat sesama manusia.
5. Menjunjung dan menegakkan Hak Asasi Manusia.
6. Menerapkan sikap tenggang rasa.
7. Menghargai adanya perbedaan di masyarakat.
8. Mengenal keberagaman budaya.
9. Mengutamakan kepentingan bersama dibandingkan kepentingan pribadi.
10. Belajar mendengarkan dan menghargai pendapat orang lain.
11. Mengikuti musyawarah di lingkungan masyarakat RT/RW.
12. Tidak memaksakan kehendak pribadi.
Baca Juga: Simbol dan Makna Sila Pancasila, Pendidikan Pancasila Kelas 4 SD KurMer
13. Tidak melakukan pelanggaran hak terhadap orang lain.
14. Menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban.
15. Membela yang benar dan menegakkan keadilan.
16. Mencegah pertikaian dan konflik.
17. Menciptakan suasana yang rukun dan harmonis.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Kenapa nilai Pancasila perlu diamalkan masyarakat? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR