Bobo.id - Ada banyak jenis kalimat yang bisa teman-teman pelajari dan bisa digunakan dalam kegiatan sehari-hari.
Tapi pada materi kelas 3 SD kurikulum merdeka kali ini, kita hanya akan belajar tentang jenis kalimat anjuran.
Sebuah kalimat merupakan satuan ujar untuk mengungkapkan suatu konsep dan perasaan.
Kalimat pun terbagi menjari beragam jenis dan bisa digunakan secara bersamaan saat membuat sebuah tulisan.
Seperti kalimat anjuran yang bisa digunkan dalam menulis cerita fiksi ataupun menulis sebuah artikel hingga poster.
Lalu seperti apa kalimat anjuran itu? Mari simak penjelasan berikut beserta contoh kalimatnya.
Kalimat anjuran merupakan kalimat yang digunakan untuk menganjurkan orang lain melakukan sesuatu.
Karena itu, dalam kalimat anjuran akan ada kata penghubung yaitu agar dan supaya.
Kalimat anjuran ini juga bersifat mengajak, menyarankan, mengusulkan dengan tanpa memaksa.
Dengan begitu, seseorang yang diberi anjuran bisa mempertimbangkan hendak mengikuti anjuran atau menolaknya.
Sebuah kalimat anjuran bisa dikenali dari beberapa ciri-ciri berikut ini.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud Kalimat Simpleks dan Kompleks? Materi Bahasa Indonesia
- Bersifat mengajak.
- Menggunakan tanda baca titik (.) pada akhir kalimat.
- Tidak memaksa atau memerintah seseorang.
- Menggunakan kata penanda, seperti seharusnya, sebaiknya, lebih baik jika, semestinya, usahakan, perlu diingat bahwa, dan sebagainya.
Dengan memahami penjelasan itu, mari simak beberapa contoh dari kalimat anjuran berikut ini.
1. Mari jaga kebersihan lingkungan di sekitar kita.
2. Mari saling menghormati perbedaan selama berdiskusi.
3. Usahakan untuk menabung setiap hari.
4. Usahakan selalu bersyukur atas nikmat yang sudah didapatkan.
5. Sebaiknya mulailah bersiap belajar untuk ujian dari hari ini.
6. Sebaiknya jaga kesehatan tubuh dengan banyak berolahraga.
Baca Juga: Mengenal Sikap Rela Berkorban, Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
7. Usahakan untuk mengurangi penggunaan plastik, dengan membawa botol minum.
8. Baiknya gunakan transportasi umum saat bepergian.
9. Usahakan untuk mendapatkan nilai terbaik pada pelajaran Matematika.
10. Sebaiknya segera kerjakan tugas yang didapat agar tidak mendapat hukuman.
11. Sebaiknya kamu membawa buku yang sudah ku berikan, agar tidak bingung saat ujian besok.
12. Selain olahraga teratur, sebaiknya kamu juga mulai mengonsumsi makanan sehat.
13. Agar tidak terjadi salah paham, baiknya kamu klarifikasi informasi tersebut.
14. Disarankan kamu harus menjaga hubungan baik dengan teman dan tetangga.
15. Seharusnya kamu bertanya pada guru agar tidak bingung.
Itulah penjelasan tentang kalimat anjuran serta beberapa contoh yang bisa teman-teman pelajari.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa sifat dari kalimat anjuran? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR