Bobo.id - Belum lama ini, ada seri Harvest Moon yang rilis di iOs dan Android. Yap, Harvest Moon: Home Sweet Home!
Sebagai informasi, Harvest Moon adalah game RPG simulasi kehidupan yang diterbitkan oleh publisher game Natsume.
Tema utama pada game ini adalah pedesaan. Di game ini, kita bisa melakukan banyak hal, termasuk berkebun. Hihi.
Oleh karena itu, benih jadi hal yang sangat penting kita miliki di game Harvest Moon: Home Sweet Home ini, nih.
Tak perlu susah payah, di awal game, kita telah disuguhkan dengan lima benih yang bisa didapat dengan cuma-cuma.
Kira-kira, benih apa saja yang akan kita dapatkan sejak awal game Harvest Moon: Home Sweet Home? Yuk, simak!
1. Benih Lobak
Teman-teman bisa mendapatkan benih lobak (turnip seeds) dari Willis dari awal permainan Harvest Moon, lo.
Kita hanya perlu mengikuti arahannya dalam mengurus kebun saat kembali ke Alba Village untuk pertama kali.
Sayangnya, ia tak begitu menghasilkan. Kita perlu beli benih lobak di Victria's Market agar penghasilkan meningkat.
Sekantung benih lobak bisa dibeli dengan harga 8 G. Ia akan tumbuh menjadi lobak setelah 3 hari untuk 1 kali panen.
Baca Juga: Instagram Punya Game Tersembunyi di Direct Message, Tertarik Mencobanya?
Kita bisa menjual lobak itu dengan harga mulai dari 35 G. Sayangnya, ia hanya tumbuh di musim semi dan gugur.
2. Benih Bawang Bombai
Untuk membeli benih bawang bombai, kita perlu mengeluarkan 7 G lebih banyak dari benih lobak. Yap, harganya 15 G!
Padahal, masa tanamnya sama-sama mencapai 3 hari untuk sekali panen. Namun, harga jualnya ternyata lebih tinggi.
Diketahui, bawang bombai hanya tumbuh pada musim semi. Jadi, jangan coba-coba menanam benihnya di musim lain.
Sebab, benih ini tidak akan tumbuh sekalipun kita menanamnya dengan tambahan pupuk yang paling berkualitas.
3. Benih Kubis
Selanjutnya, benih yang bisa kita dapatkan di awal permainan adalah benih kubis. Harganya adalah 15 G.
Dengan sekantung benih kubis seharga 15 G itu, kita bisa menghasilkan uang setidaknya 55 G. Yap, hampir 4 kali lipat!
Bahkan, harganya itu bisa jadi lebih tinggi kalau kualitasnya lebih tinggi. Kita bisa mendapat sampai 138 G, lo.
O iya, benih kubis ini bisa lebih sering tumbuh. Sebab, benihnya cocok ditanam pada musim semi, panas, dan dingin.
Baca Juga: Sedang Ramai Dibicarakan, Ini 5 Fakta Menarik Plants vs. Zombie Fusion
4. Benih Bunga Aster
Bunga aster (daisy) merupakan bunga dari Amerika Utara. Ia muncul dalam seri Harvest Moon ini sejak awal permainan.
Kita bisa membeli bibit bunga aster ini di Victoria's Market. Sekantung benih bunga aster dijual dengan harga 20 G.
Nah, hasil panen terbaiknya bisa dijual sampai 159 G. Aster akan tumbuh dalam 4 hari untuk sekali panen di musim semi.
5. Benih Margrit
Sebagai informasi, margrit (marguerite) adalah terna hias. Ia termasuk bunga dasi suku Compositae, teman-teman.
Sama seperti aster, benih margrit juga tumbuh dalam 4 hari untuk sekali panen hanya pada musim semi, lo.
Meski begitu, harga sekantung benihnya lebih mahal dari aster. Benih margrit ini dijual dengan harga 25 G.
Hasil panennya sendiri bisa menghasilkan uang mulai dari 90 G. Kalau kualitasnya bagus, kita bisa dapat lebih dari itu.
O iya, untuk meningkatkan kualitas dari benih yang ditanam, kita bisa menggunakan pupuk seharga 15 G.
Kita bisa menggunakan pupuk ini. Namun, jangan terlalu mengandalkannya setelah punya mesin membuat pupuk.
Baca Juga: Masih Berlangsung! Intip Keseruan Fantoystic World 2022, Banyak Game Unik dan Mainan Keren
Sebab, membuat pupuk sendiri akan menghemat pengeluaran. Daripada beli pupuk, lebih baik beli benih. Hihi.
Nah, itulah beberapa benih di Harvest Moon: Home Sweet Home yang didapatkan sejak awal. Tertarik untuk bermain?
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa benih yang harganya paling murah? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR