Warna biru pada galaksi ini menandakan kalau galaksi itu punya populasi bintang yang baru terbentuk (muda).
Sementara itu, bintang yang massanya kecil memiliki radiasi dingin sehingga warnanya merah atau lebih pucat.
Ini artinya, bagian galaksi yang berwarna merah umumnya berusia tua dengan bintang-bintang yang tidak panas.
Ada Galaksi Warna Ungu atau Merah Muda
Selain warna galaksi yang dominan biru dan dominan merah, ada juga galaksi yang dominan ungu atau merah muda.
Wilayah galaksi di alam semesta yang tampak berwarna pink atau keunguan disebut dengan wilayah HII (H-two).
Sebagai informasi, tempat itu terdiri dari awan yang dipenuhi dengan hidrogen yang terionisasi, teman-teman.
Jadi, di sana, partikel bermuatan positif (proton) dan partikel bermuatan negatif (elektron) terbang bebas.
Nah, saat proton menangkap elektron, maka akan menghasilkan cahaya dengan berbagai panjang gelombang.
Salah satu cahaya yang keluar adalah cahaya warna merah yang membuat wilayah HII ini terlihat merah muda.
Kemudian, sebelumnya, wilayah II ini sudah dipengaruhi oleh radiasi ultraviolet dari bintang panas berwarna biru.
Baca Juga: Teleskop Hubble Temukan Galaksi Melesat di Ruang Angkasa, Apa Namanya?
Source | : | Kompas.com,Live Science |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR