Bobo.id - Sebagai warga negara Indonesia, ada beberapa sikap yang harus dimiliki.
Pada materi kelas 6 SD kurikulum merdeka, teman-teman akan belajar tentang karakter bangsa yang terdiri dari banyak jenis.
Memiliki karakter bangsa adalah hal yang penting bagi sebuah negara dan akan berdampak baik pada diri sendiri.
Sebagai penerus bangsa, teman-teman perlu memiliki berbagai karakter bangsa untuk bisa meneruskan negara ini.
Berikut akan dikenalkan tentang berbagai karakter bangsa Indonesia yang harus teman-teman miliki.
Menurut Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) ada 18 jenis karakter bangsa Indonesia.
Berikut akan dijelaskan berbagai jenis karakter bangsa tersebut, agar bisa teman-teman pelajari.
Karakter yang taat dan patuh dalam menjalankan serta memahami ajaran agama atau kepercayaan yang dianut.
Karakter ini juga diikuti dengan sikap toleransi yang tinggi pada setiap orang yang memiliki agama atau kepercayaan berbeda.
Karakter jujur merupakan sikap dan perilaku yang mencerminkan kesatuan antara pengetahuan, perkataan, dan perbuatan.
Sehingga saat mengetahui yang sebenarnya, akan berucap dan melakukan sesuai dengan kebenaran yang ada.
Baca Juga: 15 Contoh Sikap Rendah Hati, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR