Bobo.id - Siapa di sini yang suka makan buah pir?
Di cerita Petualangan Oki Nirmala kali ini, Oki dan Glegek diberi buah pir oleh Pak Tobi saat tak sengaja bertemu.
Yuk, simak dongeng Petualangan Oki Nirmala kali ini!
Buah Pir Pemberian Pak Tobi
Cerita oleh: Dok. Majalah Bobo
Pak Tobi keluar dari rumahnya, lalu tak sengaja bertemu Oki dan Glegek yang sedang menuju ke dapur Pak Dobleh.
“Hai Pak Tobi.” Sapa Oki.
“Hai Oki, Glegek. Kalian mau ke mana di siang hari terik seperti ini?” Tanya Pak Tobi.
“Kami ingin ke dapur. Siapa tahu, Pak Dobleh membuat minuman segar. Cuacanya panas sekali Pak Tobi.” Jawab Glegek.
“Wah, kebetulan Gek. Ini ada buah pir yang baik untuk menghindari dehidrasi. Tadi Pak Dobleh memberi sekeranjang pir untukku.” Pak Tobi menawarkan buah pir.
“Terima kasih Pak Tobi, kebetulan sekali.” Seru Oki senang.
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki Nirmala: Mengamati Kupu-Kupu Cantik di Taman Istana
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR