Selain fitur-fitur di atas, PINTU juga memiliki fitur pendukung yang mempermudah proses trading, seperti Pintu Earn, PTU Staking, Limit Order, dan Auto Dollar-Cost Averaging (DCA).
2. MIFX
MIFX merupakan aplikasi trading forex, komoditas, dan saham derivatif yang menawarkan minimal deposit yang rendah. Aplikasi ini cocok bagi trader dengan modal yang terbatas.
Selain itu, terdapat sistem reward koin yang diberikan setiap kali trader melakukan transaksi. Sistem reward ini membuat trader semakin bersemangat untuk tetap melakukan transaksi.
Fitur unggulan MIFX adalah adanya sinyal trading untuk menyarankan beli atau jual aset, analisis sentimen untuk mengetahui bagaimana pasar melihat aset tersebut, serta top mover untuk mengetahui aset yang sedang menjadi favorit atau yang banyak dilepas oleh pasar.
Kamu juga bisa mendapatkan saldo virtual senilai 100.000 dollar AS di akun demo untuk belajar trading sebelum benar-benar masuk ke pasar.
Baca Juga: Dampak Positif dan Negatif Adanya Globalisasi di Bidang Ekonomi
3. Indodax
Indodax menjadi salah satu rekomendasi aplikasi trading crypto terbaik apabila Anda ingin berinvestasi pada mata uang kripto. Aplikasi trading ini sudah terdaftar di Bappebti serta memiliki beberapa sertifikat ISO sehingga menjamin keamanan hingga tingkat internasional.
Indodax juga memliki sistem keamanan 2FA untuk menjamin keamanan setiap transaksi yang kamu lakukan. Dengan lebih dari 200 jenis koin yang diperdagangkan, kamu dapat dengan leluasa memilih koin yang diperjualbelikan.
Dua fitur unggulan Indodax adalah analisa chart dan stop loss. Fitur analisa chart memudahkan para trader atau investor yang tertarik untuk melakukan transaksi. Selain itu, fitur ini juga bermanfaat dalam optimalisasi keuntungan dan mengurangi risiko kerugian dari transaksi yang dilakukan trader.
Sementara itu, fitur stop loss merupakan fitur yang memiliki fungsi untuk mengelola risiko akibat fluktuasi harga yang sering terjadi pada pasar mata uang crypto. Fitur ini memungkinkan kamu untuk menentukan harga yang tetap untuk mengaktifkan trading otomatis.
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR