Bobo.id - Carabao Cup sudah mencapai ajang final. Sekarang hanya tersisa 2 tim yang akan memperebutkan gelar juara dari final yang dimainkan di Wembley Stadium ini.
2 tim yang tersisa adalah Liverpool dan Newcastle United. 2 tim yang sama-sama berasal dari dataran utara Inggris akan melaksanakan laga ini.
Liverpool dan Newcastle United sudah bertemu 2 kali di liga sebelum pertandingan ini. Hasil seri 3-3 diperoleh dari pertandingan di St. James's Park, kandang Newcastle, dan hasil 2-0 bagi kemenangan Liverpool pada pertandingan di Anfield.
Liverpool sendiri akan memainkan final Carabao Cup ketiga dalam 4 tahun terakhir. Pada edisi 2022 dan 2024, mereka berhasil menjuarai Carabao Cup dengan mengalahkan Chelsea di kedua pertandingan ersebut.
Bagi Newcastle, terakhir kali mereka bermain di final Carabao Cup adalah pada tahun 2023. Pada pertandingan tersebut, mereka harus mengakui keunggulan Manchester United dan dikalahkan dengan skor 2-0.
Liverpool merupakan tim tersukses dalam sejarah Carabao Cup. The Reds sudah memenangkan 10 gelar Carabao Cup, yang sudah berganti nama berkali-kali sebelumnya dengan alasan sponsor.
Liverpool sudah menjuarainya pada tahun 1981, 1982, 1983, 1984, 1995, 2001, 2003, 2012, 2022, dan 2024. Rekor ini membuat Liverpool berjaya atas klub-klub lainnya.
Untuk Newcastle United, mereka sangat ingin menjuarai turnamen ini. Mereka sudah 70 tahun tidak pernah menjuarai turnamen apapun.
Terakhir kali Newcastle United menang sebuah piala bergengsi, adalah pada FA Cup edisi tahun 1955. Newcastle United pada saat itu berhasil mengalahkan Manchester City dengan skor 3-1, tentu merupakan rentang waktu yang sudah sangat lama.
Reputasi Carabao Cup di Inggris memang tidak sehebat FA Cup atau Premier League. Banyak yang menjuluki piala ini sebagai "piala ciki" dikarenakan klub besar jarang menganggap serius turnamen ini, dan cenderung memainkan lapis keduanya pada putaran-putaran awal liga.
Reputasi ini sebenarnya hanya dikenakan oleh penggemar klub papan atas saja. Bagi klub papan bawah atau klub di divisi bawah Premier League, turnamen ini merupakan alah atu turnamen di mana mereka mempunyai kesempatan juara yang lebih besar.
Baca Juga: Analisa Pertandingan Liverpool vs Newcastle United, Duel 2 Tim Dengan Tujuan yang Berbeda
Penulis | : | Gabriel Stanza |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR