Coba teman-teman perhatikan telapak tangan masing-masing, di sana akan terlihat banyak garis-garis. Itulah garis tangan. Tapi kira-kira kenapa ya kita memiliki garis tangan?
Kapan Terbentuknya?
Setiap orang memiliki garis tangan pada telapaknya. Menurut para ahli medis, garis telapak tangan ini sudah terbentuk sejak kita masih di dalam kandungan ibu, lo, tepatnya saat kita menginjak usia 12 minggu atau 3 bulan.
Pada masa itu, janin yang ada di dalam kandungan sedang mengalami pertumbuhan. Jari-jari tangan dan kaki mulai terbentuk, begitu juga kulit dan kuku. Nah, garis-garis tangan juga terbentuk pada saat itu.
Baca juga: Membaca Kepribadian Seseorang Melalui Garis Tangan
Apa Fungsinya?
Banyak orang yang percaya bahwa garis tangan bisa menentukan kehidupan dan masa depan kita. Namun belum ada penjelasan medis tentang hal itu. Justru para ahli medis, garis tangan ini membantu kita dalam kehidupan sehari-hari, lo.
Garis tangan yang ada pada kulit di telapak tangan akan membentuk lipatan kulit. Lipatan kulit inilah yang membuat telapak tangan bisa bergerak lebih cepat dan aktif sehingga membuat kita lebih cekatan. Lipatan kulit ini juga bisa membantu kita untuk lebih mudah memegang benda.
Nama Garis
Pada umumnya, orang-orang memiliki 3 garis utama pada telapak tangan. Ketebalan setiap orang berbeda-beda, tergantung dari gen masing-masing. Garis-garis ini biasanya dihubungkan dengan ramalan dan kepribadian.
Garis yang berada di atas telapak tangan dan dekat dengan jari disebut sebagai garis jantung. Garis yang berada di tengah-tengah telapak tangan disebut garis kepala. Sedangkan garis yang berada di bawah dan menyilang dari ibu jari sampai ke dekat pergelangan tangan disebut garis kehidupan.
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR