Di ruang angkasa ada banyak bintang. Bintang-bintang itu memiliki ukuran yang berbeda-beda. Ada bintang besar yang disebut bintang raksasa, ada juga bintang kecil yang disebut bintang katai.
1. Katai Kuning
Matahari termasuk bintang katai kuning. Bintang-bintang yang memiliki ukuran dan massa yang sama seperti Matahari merupakan bintang katai kuning. Suhunya mencapai 5.000 sampai 5.700 derajat Celcius. Biasanya bintang katai kuning hidup sampai 10 miliar tahun.
2. Katai Oranye
Bintang katai oranye memiliki ukuran yang lebih kecil daripada katai kuning. Suhunya juga lebih dingin, yaitu sekitar 3.600 sampai 4.900 derajat Celcius. Namun masa hidupnya lebih panjang daripada katai kuning, yaitu sekitar 15 sampai 30 miliar tahun. Bintang Alpha Centauri B termasuk katai oranye.
3. Katai Merah
Katai merah merupakan bintang yang umurnya paling panjang. Bintang ini bisa hidup mencapai 100 miliar tahun. Cahaya bintang ini agak redup dan tidak meledak-ledak. Ukuran dan massanya lebih kecil dari Matahari, sekitar 10 persen massa Matahari. Suhunya juga lebih dingin , yaitu di bawah 3.600 derajat Celcius.
4. Katai Biru
Bintang katai biru merupakan perubahan dari bintang katai merah. Bintang katai merah akan membuang hidrogen secara perlahan sehingga tingkat radiasi akan semakin bertambah. Dalam keadaan ini, bintang sudah tidak disebut katai merah lagi, tapi katai biru.
5. Katai Putih
Jika hidrogen di dalam katai biru sudah benar-benar habis, maka bintang akan disebut sebagai katai putih. Di sinilah di mulai masa-masa tua bintang itu. Katai putih itu sangat padat karena kandungan materinya sama banyak dengan Matahari tapi ukurannya sekecil Bumi. Kembaran Sirius, yaitu Sirius B merupakan bintang katai putih.
6. Katai Hitam
Bintang katai hitam merupakan katai pitih yang sudah cukup dingin sehingga tidak memancarkan cahaya lagi. Bisa dibilang katai hitam ini merupakan bintang mati. Namun para peneliti percaya bahwa di ruang angkasa ini tidak ada katai hitam karena katai putih sendiri umurnya lebih lama daripada alam semesta yang diperkirakan berumur 13,7 miliar tahun. Jadi belum ada katai putih yang menjadi katai hitam.
7. Katai Cokelat
Kalau bintang-bintang katai yang lain di dalam intinya mengubah hidrogen menjadi helium, katai cokelat tidak begitu. Katai cokelat memiliki massa yang ringan. Suhunya juga tidak cukup panas untuk bisa mengubah hidrogen menjadi helium sehingga bintang ini disebut juga bintang gagal. Walaupun begitu, katai cokelat masih memancarkan cahaya yang redup.
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR