Ada teman yang kulitnya bersih dan segar. Ada juga teman yang kulitnya kotor dan bersisik. Hiii…. Padahal untuk mendapatkan kulit bersih dan segar itu tidak sulit dan tidak perlu ke salon, lo. Ini rahasianya!
1. Mandi sehari sedikitnya 2 kali. Basuh seluruh badan dengan air lalu gosok dengan sabun. Jangan lupa gosok ketiak, lipatan paha, lipatan leher, lipatan telinga, lipatan siku dan lutut, serta sela-sela jari. Sikat kuku dengan sikat dan air sabun. Gunakan sikat gigi yang disediakan khusus untuk menyikat kuku. Setelah itu bilas badan dengan air sampai bersih. Keringkan badan dengan handuk .
2. Kulit yang sehat adalah kulit yang lembap, tidak kering. Kelebapan kulit diperoleh dari cairan yang kita minum. Supaya kulit kita tidak kering bersisik, kita harus minum sehari 7 – 8 gelas.
3. Kulit yang sehat adalah kulit yang cukup gizi. Perlu teman-teman ketahui, kulit tersusun dari sel-sel kecil yang pada periode tertentu akan mati lalu digantikan oleh sel yang baru. Untuk membuat sel-sel baru, tubuh kita perlu asupan gizi. Nah, kalau kita ingin tubuh kita membuat sel baru yang sehat dan bersinar, maka kita perlu makan makanan bergizi. Seperti sayuran, buah-buahan, makanan yang mengandung protein tinggi, vitamin, dan sebagainya.
4. Cukup istirahat dan tidur juga salah satu kunci yang membuat kulit sehat. Jadi kita harus inget waktu untuk tidur jangan sampai keasikan main game komputer sampai larut malam.
5. Sinar matahari pagi juga bagus untuk kulit. Jadi, ayo keluar rumah minimum seminggu dua kali di pagi hari. Sambil olah raga, tentu lebih baik. Misalnya naik sepeda, berenang, main basket, atau main skate board.
6. Lindungi kulit dari sengatan sinar matahari yang terik. Kalau kita harus keluar rumah di siang hari yang panas, gunakan topi yang lebar, payung, atau oleskan krim pelindung. Mintalah orang tuamu untuk membeli krim pelindung kulit khusus untuk anak-anak.
Itulah tips untuk mendapatkan kulit yang bersih dan sehat. Kalau kita sudah melakukan itu semua, kita akan memiliki kulit yang cling … cling...
Foto: Creative Commons
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Aan Madrus |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR