Bobo.id - Teman-teman, adakah di antara kamu yang pernah mengalami sakit perut akibat asam lambung naik setelah berbuka?
Kondisi asam lambung naik isebabkan oleh melemahnya otot bagian bawah kerongkongan.
Otot yang berada di bagian bawah kerongkongan ini dinamakan lower esophageal sphincter (LES).
Otot LES akan mengendur ketika kita sedang makan, supaya makanan dari kerongkongan dapat masuk ke lambung.
Setelah makanan masuk ke dalam lambung, otot akan menutup sehingga makanan tidak dapat keluar lagi.
Namun jika otot LES sedang melemah, asam lambung akan naik ke ulu hati dan menyebabkan penyakit asam lambung.
Dalam istilah medis, asam lambung naik disebut dengan GERD (gastroesophageal reflux disease), yang dapat terjadi kepada siapa pun dan kapan pun.
Nah, GERD juga bisa disebabkan salah memilih jenis makanan tertentu saat berbuka sehingga memicu asam lambung naik.
Apa saja contohnya? Yuk, simak!
1. Makanan Pedas
Pernah dengar atau membaca informasi bahwa makanan pedas dapat memicu naiknya asam lambung?
Baca Juga: Film Ne Zha 2, Petualangan Seru Dua Sahabat dengan Animasi yang Keren
Penulis | : | Bobo.id |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR