Bobo.id - Sate merupakan salah satu kuliner khas Indonesia yang cukup terkenal. Sate di Indonesia itu banyak jenisnya!
Kebanyakan sate dibuat dari daging sapi, ayam, atau kambing. Namun, lima sate unik dari Indonesia ini tidak menggunakan daging sapi, ayam, atau kambing.
Kira-kira... bahan apa yang digunakan untuk membuat kelima sate itu? Ayo kita selidiki!
1. Sate Kerang
Sesuai namanya, sate khas Surabaya ini menggunakan kerang sebagai bahan utamanya.
Meski namanya sate, hidangan ini diolah dengan cara direbus, bukan dibakar seperti sate pada umumnya.
Sate kerang biasanya menggunakan kecap dan sambal sebagai bumbunya.
Sedangkan untuk pendampingnya bisa menggunakan lontong kupang atau lontong balap.
2. Sate Susu
Sate ini menggunakan brisket atau puting susu sapi sebagai bahan utamanya.
Sebelum dibakar, bahan utamanya itu akan direbus terlebih dahulu.
Hidangan ini menggunakan tepung beras yang dicampur santan, kencur, cabe merah, cabe rawit, dan bawang putih sebagai bumbunya.
Makanan unik ini cukup banyak dijual di Bali, terutama saat bulan ramadan tiba.
Baca Juga: Sate-Sate Nusantara
3. Sate Kere
Sate dari Kota Solo ini tidak menggunakan daging atau kerang sebagai bahan utamanya, tapi menggunakan tempe giling (dikenal juga dengan tempe gembus).
Sate ini biasanya disajikan dengan bumbu kacang sebagai pendampingnya.
O iya, kere itu artinya miskin. Jadi, pada zaman dulu, sate ini ditujukan untuk golongan yang kurang mampu, karena daging merupakan barang mahal.
Saat ini, sate kere tidak hanya tempe dibuat dari tempe, ada juga yang dibuat dari usus dan hati.
Baca Juga: 5 Sate Khas dari Daerah di Indonesia
4. Sate Siput
Sesuai namanya, sate ini terbuat dari siput.
Sebelum diolah, siput biasanya akan direbus terlebih dahulu, sehingga lebih mudah diambil.
Daging siput biasanya diurap terlebih dahulu. Setelah itu, barulah daging ditusuk dan dibakar.
Sate ini menggunakan kecap manis, irisan cabe, dan juga irisan bawang merah sebagai bumbunya.
Siput yang digunakan biasanya siput sawah yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat sekitar.
Baca Juga: Hari Makan Sate
5. Sate Kalong
Sate kalong merupakan makanan yang cukup populer di Kota Cirebon.
Meski namanya sate kalong, bahan utamanya adalah daging kerbau.
Nama kalong diberikan karena penjual sate kalong baru menjual dagangannya selepas petang hingga malam hari.
O iya, daging kerbau yang akan digunakan untuk bahan sate kalong biasanya ditumbuk terlebih dahulu, sehingga teksturnya lebih empuk.
Sate kalong rasanya manis, mirip seperti rasa dendeng. Jika berkunjung ke Cirebon, jangan lupa untuk mencoba sate kalong ini, ya!
Itulah 5 sate unik yang ada di Indonesia. Apakah Teman-teman pernah mencoba salah satunya?
Foto: Kompas.com
Penulis | : | willa widiana |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR