Bobo.id - Terkadang di saat kita sedih atau merasakan sesuatu yang menyentuh, kita akan menangis.
Tapi tahukah teman-teman air mata itu apa?
Air mata merupakan cairan mata yang keluar saat manusia mengalami emosi yang kuat.
Menangis merupakan proses alami yang terjadi pada manusia lo!
BACA JUGA: Mengapa Mata Bengkak Sehabis Menangis?
Lalu, fakta apa saja yang belum kita ketahui tentang air mata?
1. Manusia memiliki 3 jenis air mata
Manusia memiliki tiga jenis air mata yaitu air mata refleks, emosi, dan basal.
Air mata refleks berfungsi untuk melindungi mata kita dari iritasi terhadap benda asing, debu, asap.
Air mata emosi keluar karena adanya pengaruh emosi di diri kita.
Sedangkan air mata basal berfungsi untuk melembabkan, menutrisi, dan melindungi mata kita.
2. Air mata bisa mengalir masuk hidung
Sebagian besar air mata diproduksi oleh kelenjar yang disebut kelenjar lakrimal. Kelanjar ini terletak di atas sudut mata.
Air mata yang jatuh dari mata kita ini dapat mengalir ke saluran pada rongga hidung.
Hal inilah yang menyebabkan kita susah untuk bernafas ketika sedang menangis.
BACA JUGA: Air Mata dan Air Liur Ternyata Bisa Menghasilkan Listrik, Lo!
3. Saat kita berkedip, kita melumasi mata kita dengan air mata.
4. Kandungan dalam air mata
Kandungan secara spesifik dari air mata kita dapat berubah-ubah dari hari ke hari.
Hal ini tergantung pada kesehatan dan kondisi kita.
5. Air mata memiliki rasa yang asin
Rasa asin pada air mata ini disebabkan kandungan leusinenkefalin, adrenokortikotropik, dan prolaktin serta beberapa elektrolit.
Nah, kandungan-kandungan inilah yang menghasilkan rasa asin pada air mata kita.
BACA JUGA: Mata Merah Setelah Berenang? Ini Penyebabnya!
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Felixia Amanda |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR