Bobo.id – Ada banyak sekali asteroid yang mengorbit Matahari. Batu-batu antariksa ini dibagi menjadi beberapa tipe.
BACA JUGA: Sabuk Asteroid di Antara Mars dan Jupiter
Tipe C, S, dan M
Para ahli astonomi menggolongkan 3 tipe asteroid yaitu tipe C, S, dan M.
BACA JUGA: Apa Jadinya Jika Asteroid Jatuh ke Bumi
Tipe C (chondrite) adalah yang paling banyak di sabuk asteroid. Asteroid tipe ini terdiri dari tanah liat dan batuan silikat. Asteroid tipe ini terlihat gelap dan diduga sebagai salah satu benda paling kuno di antariksa.
BACA JUGA: Perbedaan Asteroid, Komet, Meteoroid, Meteor, dan Meteorit
Tipe S (stony) terdiri dari unsur silikat dan nikel besi. Asteroid tipe ini terlihat seperti batu. Bahannya keras.
BACA JUGA: Asteroid Ida, Asteroid yang Memiliki Satelit
Tipe M (metallic) terdiri dari unsur nikel besi. Beberapa asteroid tipe ini pernah mengalami suhu tinggi sehingga sebagiannya meleleh. Suhu tinggi itu membuat lava naik ke permukaannya.
Beberapa asteroid itu ada juga yang bergerak melintasi Bumi, lo.
BACA JUGA: Tahun 2018, Asteroid Tengkorak Akan Melintasi Bumi
Penulis | : | Sylvana Toemon |
Editor | : | Sylvana Toemon |
KOMENTAR