Bobo.id - Agar bisa berjalan, kendaraan bermotor memerlukan bahan bakar, seperti bensin dan solar.
Tahukah teman-teman, dari mana bahan bakar itu berasal?
Sumber Energi dari Fosil
Jutaan tahun yang lalu, hiduplah berbagai hewan dan tumbuhan di Bumi.
Ada yang hidup di darat, ada juga yang hidup di laut.
Karena hewan dan tumbuhan itu makhluk hidup, maka mereka lama-kelamaan akan mati.
BACA JUGA: Minyak Bumi Itu Apa, ya?
Nah, sisa-sisa hewan dan tumbuhan yang sudah mati ini lalu menjadi fosil dan tertimbun oleh endapan pasir, lumpur, dan zat-zat lainnya.
Selama jutaan tahun, fosil-fosil itu tertekan oleh tekanan alami Bumi dan terpanaskan oleh suhu Bumi.
Selama tertimbun, bakteri pengurai juga ikut mengubah fosil-fosil itu sehingga menjadi senyawa hidrokarbon.
Senyawa inilah yang menjadi asal-usul terbentuknya minyak bumi dan batu bara.
BACA JUGA: Energi Fosil yang Terbatas
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR