Sementara, orang Inggris memakan sekitar 11,5 miliar sandwich dalam setahun atau sekitar 31 juta setiap harinya.
Selain hamburger, sandwich yang paling populer di Amerika adalah sandwich kalkun dan sandwich ham.
Sandwich Terbesar di Dunia
Sandwich terbesar di dunia seberat 2.467,5 kilogram. Sandwich ini dibuat oleh Wild Woody’s Chill and Grill, Roseville, Michigam, Amerika Serikat pada tanggal 17 Maret 2005.
Sandwich ini berisi mustar, daging kornet, keju, dan selada yang dilapisi roti.
BACA JUGA: Tips Menyimpan Roti Tawar Agar Lebih Tahan Lama
Sandwich Terpanjang
Selain sandwich terbesar, ada juga, lo, sandwich terpanjang yang berukuran 735 meter.
Sandwich terpanjang ini dibuat oleh anggota dari tiga tim dari Lebanon.
O iya, sandwich terpanjang ini memiliki berat keseluruhan sebesar 577,03 kilogram.
Wah, panjang dan berat juga, ya.
Sandwich juga memiliki hari sandwich nasional, lo!
Hari sandwich nasional ini dirayakan setiap tanggal 3 november.
BACA JUGA: Sandwich Keju Ini Dijual dengan Harga 2,85 Juta Rupiah! Apa yang Membuatnya Mahal?
Lihat video ini juga, yuk!
Penulis | : | Felixia Amanda |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR