Bobo.id – Mamalia ini bentuknya mirip sapi, rusa, kambing, dan unta. Yuk, kita mengenal fauna bernama nilgai ini.
BACA JUGA: Saola, Unicorn Asia Bertanduk Dua yang Mukanya Mirip Sapi
Sapi Biru
Nama nilgai berasal dari bahasa Hindi yang artinya sapi biru.
Sebutan ini karena tubuh nilgai jantan yang berwarna abu-abu kebiruan.
Warna birunya makin terlihat saat pagi hari berkabut. Saat itulah nilgai mencari makanan.
Nilgai mencari makan di pagi sampai siang hari.
BACA JUGA: Selain Karnivora dan Herbivora, Ada Juga Frugivora, Nektivora, Granivora, dan Folivora
Herbivora di Pegunungan Himalaya
Nilgai adalah herbivora yang memakan rumput dan aneka tumbuhan.
Mereka hidup di padang rumput di India, Pakistan, Nepal, dan Bangladesh.
Nilgai sering terlihat di padang-padang rumput di kaki Pegunungan Himalaya.
Penulis | : | Sylvana Toemon |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR