Tahu kuning lebih padat dari tahu putih, sehingga tidak mudah hancur. Proses pembuatannya melalui proses penekanan yang lebih tinggi selama 15 menit sehingga kadar air tahu menjadi lebih rendah.
BACA JUGA: Lezatnya Tahu Kuning dari Kediri
Saat digoreng biasanya bagian luar dari tahu kuning ini akan terasa renyah. Tahu ini juga dapat diolah dengan cara ditumis atau dibuat sup.
Kok, warnanya bisa kuning?
Tahu kuning memiliki warna kuning karena direbus di dalam larutan kunyit dan garam.
Kunyit inilah yang membuat warna tahu menjadi kuning.
Sebenarnya, tanpa diolah pun tahu kuning bisa dimakan. Itu karena proses perebusan saat pembuatannya sudah membuat tahu matang.
Lihat juga video ini, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Putri Puspita |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR