Kita akan merasa mual, muntah, diare, dehidrasi akut, bahkan bisa berakibat mematikan.
BACA JUGA: Kluwek, Buah Beracun yang Bisa Dimasak
Ternyata Ada Manfaatnya
Pohon ini bisa jadi merupakan pohon paling mengerikan di dunia.
Lalu, kenapa tidak dimusnahkan saja pohon-pohon ini?
Nah, pohon manchineel ternyata ada manfaatnya, lo.
Pohon ini berfungsi sebagai semak besar yang menahan angin dan melindungi terjadinya erosi di pantai Amerika.
BACA JUGA: Hati-hati! 3 Jamur Ini Beracun
Selain itu, batang pohon ini juga digunakan untuk membuat furniture rumah tangga.
Para tukang kayu biasanya memotong batang pohon dengan hati-hati dan tentunya pakai pelindung tangan.
Batang pohon itu lalu dijemur di bawah cahaya matahari agar racun di dalamnya bisa hilang.
Wah, teman-teman berani duduk di kursi yang terbuat dari batang pohon paling beracun ini tidak? Hi… hi… hi….
BACA JUGA: Bunga Terompet, Bunga Beracun
Lihat video ini juga, yuk!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR