Bobo. id - Terowongan Guoliang adalah terowongan yang menghubungkan desa Guoliong dengan desa-desa di sekitarnya. Perlu keberanian untuk melintasinya.
Apa beda terowongan ini dengan terowongan lain?
Tangga Menuju Langit
Desa Guoliang terletak di Huixi, Provinsi Henan, Tiongkok.
Huixi adalah wilayah pegunungan. Guoliang terletak di atas Gunung Taihang yang tingginya 1.700 meter.
Desa Guoliang terkenal sebagai tempat tujuan wisata karena lokasinya yang unik dan penuh petualangan.
Pemandangan alamnya berupa gunung-gunung dan lembah yang hijau, sangat indah. Budayanya unik karena Guoliang adalah sebuah desa tua yang sudah ada sejak akhir Dinasti Han.
Karena keunikan dan keindahannya, desa Guoliang bahkan telah beberapa kali digunakan sebagai tempat syuting film.
Tapi itu sekarang. Dulu, sebelum tahun 1972, desa itu sangat terpencil. Untuk mencapai desa lain, peduduk desa Guoling harus turun naik tangga tinggi, yang dipahat di tebing gunung yang terjal.
Karena sangat terjal dan tinggi, tangga itu disebut Sky Ladder atau tangga menuju langit.
Melewati jalan itu cukup sulit dan berbahaya. Namun, hanya itulah satu-satunya jalan menuju ke desa lain.
BACA JUGA: Unik, Terowongan Ini Bertingkat-tingkat! Terowongan Apakah Itu?
Mengukir Tebing, Membangun Terowongan
Pada tahun 1972, para tetua desa bertekad untuk membangun jalan. Mereka ingin desa mereka terhubung dengan dunia luar.
Dengan alat-alat sederhana, 13 orang desa yang kuat mulai mengukir dinding tebing di atas lembah yang curam.
Lima tahun kemudian jalan sepanjang 1,3 km pun jadi. Jalan itu sebagian besar berupa terowongan yang dilengkapi dengan jendela aneka bentuk dan ukuran.
Namun, ada juga jalan yang terbuk, sehingga orang bisa melihat langsung ke lembah dan gunung-gunung lain di sekitarnya.
Lebar jalan 4 meter dengan tinggi atap 5 meter.
Meskipun jalan ini jauh lebih baik dari Sky Ladder, membawa kendaraan melewati Terowongan Guoliang ini sangat membutuhkan keberanian.
Jalan yang diukir di sisi gunung itu berliku-liku sesuai dengan bentuk tebing.
Ada terowongan yang terletak di tempat yang tinggi. Ada yang terletak di tempat yang rendah.
Beberapa bagian cukup datar, tetapi ada juga yang agak tidak rata. Semua ini karena bentuk geografis tebing
BACA JUGA: Terowongan Gotthard, Terpanjang di Eropa
Terowongan Petualangan
Bagi yang berani, perjalanan melalui Terowongan Guoliang adalah sebuah petualangan.
Karena di sepanjang jalan adalah lembah atau ngarai yang dalam, yang kedalamannya ratusan meter, bahkan ada yang lebih dari seribu meter.
Jadi berjalan di terowongan itu bisa memacu jantung.
Selain berkendaraan, banyak wisatawan menyusuri jalan itu dengan berjalan kaki.
Karena keunikannya, banyak yang menganggap Terowongan Gualiang sebagai sebuah keajaiban dunia.
BACA JUGA: Terowongan Khusus Gajah Afrika di Kenya
Lihat juga video ini, yuk!
Penulis | : | Aan Madrus |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR