Bahkan, karena sakralnya tempat ini, banyak orang rela pergi ke sana dengan berjalan kaki meski datang dari tempat yang jauh.
Hal ini dilakukan untuk menunjukkan penghormatan pada istana suci ini.
Di setiap sudut istana, akan ada biksu yang berjaga untuk memastikan pengunjung selalu menjaga kesopanan.
Pewarnaan Dinding yang Unik
Warna dinding istana ini sengaja dibuat berbeda untuk area istana, yaitu Red Palace dan White Palace.
Baca Juga : Nagashi-Somen, Tradisi Unik Makan Mi yang Meluncur di Atas Bambu
Bagian yang berwana merah memiliki fungsi keagamaan, sedangkan bagian yang putih untuk mengurusi urusan negara.
Uniknya, di istana ini pewarna dicampur dengan susu, madu, dan gula!
Kalau kita berkunjung ke Potala Palace, kita harus didampingi pemandu dan berkeliling secara berkelompok selama satu jam.
Di dalam istana, kita juga tidak diperkenankan mengambil foto, teman-teman.
Oya, karena istana terletak ada di area gunung yang bersalju saat musim dingin, kita dianjurkan berkunjung saat musim panas.
Baca Juga : Forbidden City Bukan Kota, Melainkan Istana Terbesar dan Terluas di Dunia
Kita lihat video ini yuk, teman-teman!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR