Baca Juga : Jika Asteroid Jatuh ke Bumi, Apa yang Harus Dilakukan?
Misalnya, pada Sabtu malam tanggal 15 September, kita bisa melihatnya pukul 6.42 malam selama tiga menit.
Satelit tersebut muncul dengan elevasi 35 derajat, dengan posisi kemunculan 10 derajat Barat Daya dan menghilang di posisi 13 derajat Barat Daya.
Berdasar daftar tersebut, kita juga bisa tahu kalau hari Senin tanggal 17 September nanti kita bisa melihatnya cukup lama yaitu sekitar 6 menit.
Baca Juga : Tiga Hari ini, Venus, Jupiter dan Bulan Akan Membentuk Segitiga
O iya, bagaimana kita tahu kalau itu adalah Stasiun Antariksa Internasional?
Tenang saja, satelit ini akan terlihat sangat terang karena ia juga memantulkan cahaya matahari.
Kalau kita beruntung melihatnya di langit, stasiun ini akan tampak seperti setitik cahaya pesawat kecil yang terbang dengan cepat!
Kita lihat video ini, yuk!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | NASA,kompas |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR