Bobo.id – Apakah kamu merasa cuaca akhir-akhir ini terasa lebih panas?
Teman-teman yang berada di wilayah Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan wilayah Jawa lainnya pasti merasakannya.
Padahal, kita sudah memasuki bulan Oktober yang biasanya sering turun hujan. Kenapa bisa begitu, ya?
Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) yang bersumber dari Kompas.com, suhu kota-kota di Jawa saat ini berkisar antara 34-37,5 derajat Celsius.
Suhu itu memang panas, tetapi untuk wilayah tropis seperti Indonesia, suhu ini masih normal.
Suhu maksimum wilayah Jawa dan Indonesia ini masih sama dalam 30 tahun terakhir.
Lalu, apa yang membuat cuaca terasa lebih panas? Yuk, cari tahu jawabannya!
Baca Juga : Tinggal di Dekat Garis Khatulistiwa Terasa Lebih Panas, Apa Sebabnya?
Matahari Berada di Belahan Bumi Selatan
Cuaca yang terasa lebih panas ini ternyata berkaitan dengan posisi Matahari.
Saat ini, Matahari sedang berada di belahan Bumi Selatan, yakni di sekitar wilayah Indonesia. Karena itu, kita merasa cuaca jadi lebih panas.
Kelembapan Udara
Selain posisi Matahari, ada penyebab lain yang membuat cuaca terasa lebih panas, yakni kelembapan udara yang lebih rendah.
Jika kelembapan udaranya rendah, proses pembentukan dan pertumbuhan awan hujannya lebih kecil. Karena itu, kemungkinan terjadinya hujan pun jadi kecil.
Kelembapan udara yang rendah ini berkaitan dengan aliran massa udara dingin dan kering dari Australia menuju Indonesia bagian selatan khatulistiwa, terutama Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara.
Baca Juga : Bisakah Es Krim dan Air Es Mendinginkan Tubuh Kita di Hari yang Panas?
Hujan Akan Segera Datang
Meski begitu, cuaca dan musim pada 2018 ini masih tergolong normal menurut ahli. Lalu, kapan hujan akan datang?
Untuk wilayah Jawa, hujan akan segera datang walaupun lebih mundur dari jadwal.
Berdasarkan prakiraan BMKG, hujan mundur 10 sampai 30 hari dan akan mulai pada akhir Oktober atau awal November.
Baca Juga : Suhu Panas Ekstrem di Amerika Serikat, Ribuan Ikan Mati dan Muncul Bau Menyengat
Lihat juga video ini, yuk!
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR