Bobo.id - Perayaan hari-hari tertentu biasanya diperingati dengan berbagai cara, seperti upacara atau hari libur.
Hari kemerdekaan suatu negara atau memperingati hari besar keagamaan akan dirayakan dengan hari libur.
Nebraska, negara bagian di Amerika Serikat punya hari libur yang cukup unik, nih, yaitu Arbor Day.
Arbor Day adalah perayaan tahunan yang dirayakan oleh penduduknya dengan cara menanam pohon.
Baca Juga : Inilah Sejarah Kue Keranjang dalam Perayaan Tahun Baru Imlek
Perayaan yang dirayakan setiap hari Jumat terakhir bulan April ini bertujuan untuk merayakan dan mengingat peran pohon dalam kehidupan manusia.
Selain itu, Arbor Day juga dirayakan untuk memberikan edukasi bagaimana cara menanam dan merawat pohon, lo.
J. Sterling Morton merupakan seorang jurnalis yang menggagas Arbor Day di Nebraska.
Pak Morton dan istrinya mempunyai kecintaan terhadap alam dan membuat rumah mereka ditumbuhi banyak tumbuhan, seperti pohon dan bunga.
Baca Juga : Menengok Perayaan Hari Ibu di 5 Negara Ini
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR