Di Jepang, Anak-Anak Diajarkan Makan Sehat Di Sekolah, Ikuti, yuk!

By Avisena Ashari, Senin, 10 Desember 2018 | 13:16 WIB
Ilustrasi anak sekolah di Jepang (John Gillespie)

Kalau kamu membawa bekal makan siang dari rumah, minta tolonglah pada mama untuk membawakan sayuran, teman-teman.

Selain sering makan ikan, atau sumber protein nabati seperti ayam dan daging sapi, mereka juga suka makan sayur seperti sawi pak choi, dan taoge, atau sup miso.

Kemudian, saat makan, makanlah dengan senang, ya.

Jangan lupa juga untuk menjaga porsi makanan yang sesuai. Coba dengan menyiapkan makanmu sendiri di piring, saat makan di rumah.

Baca Juga : Ehomaki, Tradisi Memakan Sushi Roll Jepang untuk Keberuntungan

Bukan cuma makan makanan sehat dan porsinya sesuai, anak-anak di Jepang juga bergerak dengan aktif, lo.

Kebanyakan dari mereka berjalan atau naik sepeda ke sekolah.

Kalau tidak memungkinkan, kamu juga bisa bergerak dengan olahraga sederhana setiap hari. Di hari libur, membantu orang tua membersihkan rumah juga boleh, lo.

Kemudian, sesekali bantu atau lihatlah proses saat orang tua mu memasak, dengan begitu kita jadi lebih menghargai makanan, teman-teman.

Agar sehat seperti anak-anak di Jepang, mudah, kan?

Baca Juga : Kaisar Jepang Akihito Akan Turun Takhta, Beliau Pecinta Fauna, lo!

Lihat video ini juga, yuk!