Daftar Kota Terkotor di Indonesia Menurut KLHK, Apa Kotamu Termasuk?

By Sepdian Anindyajati, Kamis, 17 Januari 2019 | 18:12 WIB
Medan mendapat nilai terendah dalam penilaian adipura. (Risky Cahyadi/Tribun Medan)

Nah, di periode tahun 2017-2018, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menganugerahi kota Surabaya Penghargaan Adipura Kencana.

Adipura Kencana merupakan penghargaan adipura yang paling tinggi.

Itu artinya, kota Surabaya memiliki prestasi yang paling baik dalam pengelolaan lingkungan hidup terutama pengelolaan sampah. Wah, hebat, ya!

Selain Kota Surabaya, ada 145 kota lain yang mendapatkan penghargaan adipura.

Baca Juga : Alat Perangkap Ikan Buatan Indonesia Ini Tidak Merusak Lingkungan!

Kota mana saja yang Mendapat Nilai Terendah?

Selain kota yang mendapatkan nilai tinggi, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) juga mencatat daerah yang mendapat nilai terendah dalam pengelolaan lingkungan hidup.

Daerah yang mendapat nilai terendah untuk kategori metropolitan adalah Medan, sementara Bandar Lampung dan Manado merupakan daerah terkotor untuk kategori kota besar.

Baca Juga : Untuk Mengurangi Plastik, Remaja Ini Membuat Sampo Ramah Lingkungan