Saat rusa terkena penyakit CWD, maka penyakit ini akan menyerang bagian otak yang mengakibatkan adanya beberapa perubahan pada rusa.
Rusa yang sudah terkena CWD akan mengalami penurunan berat badan yang drastis, perilaku yang aneh, kurang koordinasi, mudah jatuh atau tersandung, banyak mengeluarkan air liur atau ngiler.
Akibat lain dari CWD adalah membuat rusa menjadi mudah menyerang, haus berlebihan, bahkan takut pada rusa lainnya, lo.
Apa Penyebab Penyakit Zombie?
Baca Juga : Cuaca Panas Ekstrem di Australia Membuat Ular-Ular Berperilaku Aneh
CWD yang menyebabkan rusa menjadi berperilaku seperti zombie berbeda dengan kebanyakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri, virus, jamur, atau parasit, teman-teman.
Para ilmuwan menyebut CWD disebabkan oleh prion, yaitu sejenis protein yang terbentuk di otak dan jumlahnya menjadi berlipat ganda.
Setelah ada satu prion yang terbentuk, maka protein ini bisa mengubah protein normal lainnya menjadi tidak normal.