Kapal Selam Bisa Menyelam dan Mengapung, Bagaimana Cara Kerjanya?

By Avisena Ashari, Minggu, 31 Maret 2019 | 16:17 WIB
Ilustrasi kapal selam (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Apakah kamu pernah melihat kapal selam?

Mungkin ada teman-teman yang pernah melihat kapal selam secara langsung. Ada juga yang pernah melihatnya lewat film.

Kapal selam bisa bergerak di bawah air di dalam laut dan juga mengapung di atas air.

Bagaimana cara kapal selam bekerja, ya? Ayo, kita cari tahu!

Daya Apung Kapal

Kapal selam bisa mengapung karena alasan yang sama dengan kapal lainnya, teman-teman.

Kapal bisa mengapung karena perpindahan. Yaitu keluarnya air untuk membuat ruang bagi benda yang masuk ke air.

Ketika ada benda yang masuk ke air, ada dua tekanan yang terjadi, nih.Pertama, ada tekanan ke bawah yaitu gravitasi. Yang kedua, ada tekanan ke atas yaitu daya apung.

Baca Juga : Pulau Kapal Perang yang Ditinggalkan