Bobo.id – Sebentar lagi, kita memasuki bulan Ramadan. Teman-teman kita yang beragama Islam akan berpuasa selama sebulan penuh.
Meski begitu, puasa bukan halangan untuk tetap beraktivitas. Apalagi bertepatan dengan ulangan kenaikan kelas. Yuk, tetap semangat! Simak tipsnya, yuk!
1. Saat Sahur
Usahakan konsumsi makan dengan gizi seimbang. Terdiri dari karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral.
Baca Juga : Minuman Buka Puasa Sederhana Ini Bisa Kamu Buat Sendiri di Rumah, lo
Oiya, sebaiknya jenis karbohidratnya adalah karbohidrat kompleks. Artinya, karbohidrat yang tidak mudah dicerna. Tujuannya agar tubuh kita mencernanya lebih lama. Sehingga tidak akan cepat merasa lapar.
Contoh menu sehat untuk sahur: sepiring nasi, sayur, lauk pauk bisa hewani atau nabati, dan buah. Bisa juga dengan menambah minum sesendok madu.