2. Air Kelapa
Air kelapa mengandung gula dan kalori, teman-teman. Namun minuman ini lebih sehat dibandingkan berbuka puasa dengan minuman dalam kemasan.
Selain menyegarkan, air kelapa mengandung nutrisi seperti vitamin C, lo.
Cairan elektrolit yang hilang lewat keringat juga bisa digantikan dengan kandungan potasium, magnesium, kalsium, dan sodium dari air kelapa.
Kita juga bisa menambahkan potongan daging buah kelapa supaya makin nikmat.
Baca Juga : Selain Segar untuk Berbuka Puasa, Buah Blewah Banyak Manfaatnya, lo!
3. Smoothies
Sama-sama terbuat dari buah, smoothies berbeda dengan jus, teman-teman.
Tekstur smoothies lebih kental dibandingkan jus yang merupakan sari buah.
Kita bisa membuat berbagai smoothies sendiri di rumah, lo.
Selain berbahan buah, smoothies juga bisa dicampurkan dengan sayuran, teman-teman. Misalnya seperti bayam.
Beberapa buah yang bisa mengembalikan energi kita setelah puasa misalnya smoothies pisang atau mangga.
Oiya, smoothies juga biasanya dicampurkan dengan bahan lain seperti susu. Kita bisa memilih susu dari kacang-kacangan seperti susu kedelai atau susu almond.
Baca Juga : Buat Menu Buka Puasa Cokelat di Rumah Sambil Ngabuburit, yuk!